Bali United ikut memanaskan papan atas klasemen
Pertandigan terakhir pekan ke-14 dalam lanjutan BRI Liga 1 akan sajikan partai Bali United vs Persiraja. Pertandingan tersebut bakal digelar Selasa (30/11/2021) di Stadion Maguwoharjo Sleman, pukul 20.45 WIB, Live Indosiar.

Bali United jelas diunggulkan dalam laga ini. Pasalnya, dalam 5 laga terakhir Bali belum pernah rasakan kekalahan. Bali catatkan 4 menang dan 1 hasil imbang. Sementara, Persiraja belum pernah cicipi kemenangan dalam 5 laga terakhir. Persiraja petik hasil 4 kalah dan 1 imbang.

Dalam 5 pertandingan terakhir Bali mampu ciptakan 6 gol dan hanya 1 kebobolan. Namun hal ditunjukan berbeda Persiraja, dalam 5 laga terakhir Persiraja hanya memasukan 3 gol dan 13 kali kebobolan. Di sini menunjukan begitu keroposnya lini pertahanan Persiraja.

Namun dalam sejarah pertemuan kedua tim. Dalam 2 pertandingan terakhir kedua tim, Persiraja lebih unggul ketimbang Bali United. Persiraja catatkan 1 kemenangan dan 1 laga lagi berhasil imbang.

Situasi kini berbeda, Bali begitu superior ketimbang Persiraja yang kini berada di dasar klasemen. Kendati demikian, pelatih Bali United Stefano Cugurra engga jemawa karena apa pun bisa terjadi dalam pertandingan.

Semua hasil bergantung pada bagaimana tim bermain. Jika berusaha keras, kemenangan bukan hal mustahil untuk diraih.

"Perihal tim yang diunggulkan, saya pikir semua tim memiliki kesempatan yang sama saat di lapangan," terang Stefano Cugurra.

"Hasil tergantung dari usaha dan kerja keras para pemain di lapangan,” ungkap Coach Teco.

"Soal persiapan sudah bagus, tim fokus pada recovery dan taktik untuk menyiapkan diri menghadapi Persiraja besok malam (malam ini)," pungkasnya.

Prediksi Susunan Pemain
Bali United (4-3-3): Nadeo Argawinata - I Made Andhika, Leonard Tupamahu, Wilian Pacheco, Ricky Fajrin - Brwa Nouri, Eber Bessa, Rizky Pellu - Stefano Lilipaly, Ilija Spasojevic, Melvin Platje.
Pelatih: Stefano Cugurra

Persiraja (4-3-3): Aji Bayu Putra - Mohammad Rifaldi, Leo Lelis, Iftiqar Rizal, M Roby - M Nadhiif Rizqi, Shori Murata, Vanja Markovic - Supriyadi, Al Fasyimi, Defri Rizki.
Caretaker: Akhyar Ilyas

Prediksi Skor Pertandingan
Dari penampilan kedua tim sejauh ini, tentu Bali United lebih unggul. Namun, bukan berarti Persiraja bakal tinggal diam. Jadi, Libero.id memprediksi skor: 3-1 untuk keunggulan Bali United.

Klasemen Sementara BRI Liga 1 2021/22



Top Skor Sementara BRI Liga 1 2021/22
1. Spasojevic 10 gol
2. Ciro Alves 9 gol
3. Ezzejjari 9 gol
4. Marco Simic 9 gol
5. Carlos Fortes 8 gol