Miris, bahkan terduga pelaku pernah menjadi bagian dari timnas Indonesia U-16 & U-19
Manajemen PSS Sleman resmi melaporkan Elwizan Aminudin ke polisi terkait dugaan kasus dokter gadungan.
Direktur Operasional PT Putra Sleman Sembada (PT PSS), Hempri Suyatna mewakili manajemen Laskar Sembada dengan didampingi tim hukumnya, Jumat lalu (03/12/2021) telah melaporkan yang terkait ke Polres Sleman.
Hempri dan tim membawa berkas lengkap dari internal PT PSS berupa kontrak kerja Elwizan. Serta berkas verifikasi keabsahan ijazah No: 5752/UN11/WA.01.00/2021 dari Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh.
"Yang menyatakan ijazahnya palsu," ujar Hempri.
Pelaporan yang dilakukan atas nama institusi perusahaan ini, menurut Hempri, membutuhkan prosedural administrasi sebagai syarat wajib kelengkapan berkas pelaporan.
"Setelah verifikasi data dari pihak Polres Sleman, laporan kami sudah diproses. Kami mendapatkan Surat Tanda Terima Laporan Polisi, Nomor: STTLP-B/1573/XII/2021/SPKT/POLRES SLEMAN/POLDA DIY," ucapnya
Dihubungi secara terpisah, Kanit II Satreskrim Polres Sleman, Iptu Yunanto Kukuh membenarkan perihal pelaporan Elwizan Aminudin ini.
"Kemarin pelaporannya. Sudah ada nomor laporannya dan kami tindaklanjuti," ujar Kukuh.
Sebelumnya, manajemen Super Elang Jawa telah menginformasikan bahwa Aminudin resmi hengkang dari PSS terhitung 1 Desember. PT LIB juga sudah menyatakan bahwa ijazah kedokteran Amin tidak terdaftar.
Amin cukup lama berkecimpung sebagai dokter tim hingga akhirnya diketahui sebagai dokter gadungan. Dirinya pernah bekerja sebagai dokter tim di Tira Persikabo, Kalteng Putra, Bali United, hingga Timnas Indonesia U-16 dan U-19 pada 2014.
BACA BERITA LAINNYA
Klarifikasi Inter Milan, Zanetti: Messi Tidak Pernah Sekalipun Hampir Bergabung
Klarifikasi Inter Milan, Zanetti: Messi Tidak Pernah Sekalipun Hampir Bergabung
"Setelah verifikasi data dari pihak Polres Sleman, laporan kami sudah diproses. Kami mendapatkan Surat Tanda Terima Laporan Polisi, Nomor: STTLP-B/1573/XII/2021/SPKT/POLRES SLEMAN/POLDA DIY," ucapnya
BACA SPORT LAINNYA
Sejarah Lengkap Piala Tiger Hingga Jadi Piala AFF
Sejarah Lengkap Piala Tiger Hingga Jadi Piala AFF
"Kemarin pelaporannya. Sudah ada nomor laporannya dan kami tindaklanjuti," ujar Kukuh.
Amin cukup lama berkecimpung sebagai dokter tim hingga akhirnya diketahui sebagai dokter gadungan. Dirinya pernah bekerja sebagai dokter tim di Tira Persikabo, Kalteng Putra, Bali United, hingga Timnas Indonesia U-16 dan U-19 pada 2014.