Dengan Egy yang fit dan Rumakiek yang bebas kartu, layak dinantikan formasi Shin Tae-yong.
Selama menjalani babak kualifikasi dan leg pertama semifinal Piala AFF 2020, Tae-yong memang terkenal "mengobrak-abrik" formasi, taktik, maupun pakem pasukan Garuda. Di lini depan, Ezra Walian, Kushedya Hari Yudo, Dedik Setiawan, hingga Hanis Saghara pernah bermain semuanya.
Dipermak Thailand, Park Hang-seo Pilih Kambing Hitamkan VAR
Kemudian, ketika memasuki menit 46, Tae-yong memutuskan memasukkan Walian dan Baggott untuk menggantikan Dedik dan Ridho. Kemudian, Evan, Hanis, dan Yabes masuk. Sementara Irianto, Walian, dan Irfan keluar. Hasilnya, jala Nadeo Argawinata kemasukan satu gol.
Peringkat 5 Striker Liga Premier Musim Ini Lebih Baik dari Lukaku
Jika pilihannya 4-3-3, kemungkinan Egy akan main di depan bersama Witan atau Rumakiek dengan Walian, Dedik, atau Saghara sebagai penyerang tengah. Jika pilihannya 4-2-3-1, maka trisula Egy, Witan, Rumakiek akan berada di depan dua gelandang tengah Kambuaya-Irianto atau Kambuaya-Evan.
Yang menarik adalah jika pilihannya 4-4-2. Seperti saat melawan Malaysia, formasi itu menempatkan Witan sebagai penyerang tengah berduet dengan Walian. Untuk leg kedua semifinal, apakah Egy yang akan mengisi tempat Witan dalam skema 4-4-2 itu?
Dalam beberapa pertandingan sebelumnya, terlihat sangat jelas bahwa pelatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu mampu dengan cepat mengubah formasi, taktik, dan gaya main di lapangan. Dia sangat biasa mengganti Irfan dengan Rumakiek, Witan dengan Yabes atau Irianto dengan Evan. Hanya Kambuaya dan Dewa yang selalu main 90 menit.
We go again tomorrow. ?? #RiseAndRoar #ONESTRONG #AFFSuzukiCup2020 #MySgSportsHub @affsuzukicup @SGSportsHub pic.twitter.com/QLt2QSW28k
— FAS (@FASingapore) December 24, 2021