Dominasi Bayern Muenchen tidak bisa dielakkan. Ini daftarnya!
Para legenda seperti Karl-Heinze Rummenigge, Lothar Matthaeus, Gerd Mueller, dan Matthias Sammer, telah menjadi bagian dari sejarah panjang sepakbola Jerman. Mereka hidup pada 1960, 1970, 1980, hingga 1990-an.
Semua Hal Tentang Ewan Sharp, Asisten Pelatih Man United yang Baru
5. Mesut Oezil
Mesut Oezil lahir di Gelsenkirchen pada 1988. Dia memulai karier di Schalke 04, dan menjalani debut pada 2006. Sejak itu, Oezil telah bermain dan merasakan kesuksesan di berbagai klub, termasuk Werder Bremen, Real Madrid, Arsenal, dan sekarang memperkuat Fenerbahce.
Kisah Tak Terungkap dari Laga Terakhir Francesco Totti di AS Roma
4. Toni Kroos
Toni Kroos lahir di Greifswald, Jerman Timur, pada 1990. Dia memulai karier dari Akademi Bayern Muenchen, dan melakukan debut senior pada 2007. Tujuh tahun kemudian, dia bergabung dengan Real Madrid, dan sejak itu menjadi salah satu yang paling penting Los Blancos.
Kroos memenangkan lima gelar liga, dua piala domestik, lima Piala Dunia Antarklub, dan empat Liga Champions. Dia telah memainkan 625 pertandingan di klub, mencetak 70 gol, dan menghasilkan 150 assist.
3. Manuel Neuer
Manuel Peter Neuer lahir di Gelsenkirchen pada 1986. Sama seperti Oezil, Neuer memulai segalanya di Schalke, dan melakukan debut senior pada 2004. Bayern terkesan dan mengontraknya tujuh tahun kemudian.
Bersama Jerman, Neuer memenangkan Euro U-21 2009 dan Piala Dunia 2014. Dia dianugerahi Sarung Tangan Emas di Piala Dunia.
Manuel Neuer - The Wallpic.twitter.com/u34mNg8iJu
— Roy¹³ (@roynaIdo) December 22, 2021
2. Philipp Lahm
Philipp Lahm lahir di Muenchen pada 1983. Dia merupakan pemain Akademi Bayern sebelum memulai debut untuk tim senior pada 2001. Lahm menghabiskan seluruh karirenya di Bayern, kecuali dua tahun saat dipinjamkan ke Stuttgart.
Eks kapten timnas Jerman itu memainkan 652 pertandingan klub, mencetak 22 gol, dan memberikan 77 assist. Apa yang benar-benar luar biasa tentang Lahm adalah dia mengakhiri karier tanpa pernah mendapatkan kartu merah, meski bermain sebagai bek.
Lahm juga memainkan 113 pertandingan untuk Jerman, mencetak lima gol, dan 17 assist. Dia menjadi kapten tim Jerman untuk gelar Piala Dunia 2014. Dia juga memenangkan delapan Bundesliga, enam DFB-Pokal, tiga DFL Supercup, satu Piala Dunia Antarklub, dan satu Liga Champions.
1. Thomas Mueller
Thomas Mueller lahir di Weilheim pada 1989. Dia juga merupakan produk Akademi Bayern. Dia melakukan debut senior pada 2008. Sejak itu, dia bermain untuk raksasa Bavaria, dan telah menjadi salah satu yang paling menarik perhatian.
Mueller telah mencetak 222 gol dan memberikan 254 assist dalam 608 pertandingan untuk Bayern. Dia telah memenangkan 10 Bundesliga, enam DFB-Pokal, tujuh DFL-Supercups, dua Piala Dunia Antarklub, dan dua Liga Champions. Dia juga memenangkan Piala Dunia 2014.
Mueller memiliki rekor luar biasa untuk Jerman. Dia bermain pada 110 pertandingan, mencetak 42 gol, dan memberikan 40 assist.
2010: #WorldCup top scorer & Best Young Player ??
— FIFA World Cup (@FIFAWorldCup) September 13, 2019
2014: #WorldCup winner?
Happy 3⃣0⃣th birthday to a @DFB_Team_EN legend: @esmuellert_ ???? pic.twitter.com/0EOGuQ5x6i