Ayo Garuda pasti bisa!
Kedua kesebelasan yang akan bertemu tak lain merupakan kesebelasan yang paling sedikit kebobolan dan kesebelasan yang paling produktif. Yang satu susah dijebol yang satunya lagi gampang menjebloskan bola ke gawang lawan: Thailand vs Indonesia.
5 Pemain Indonesia saat Ini yang Pernah Juara Piala AFF U-22 2019 Lawan Thailand
Tetapi Thailand kehilangan kiper utama Chatchai Budprom karena cedera. Juga
bek kiri Theerathon Bunmathan akan melewatkan leg pertama final setelah mendapat akumulasi kartu kuning.
Belajar dari Skor Imbang Thailand vs Indonesia di Dubai, Umpan Terobosan Jadi Solusi
Hal tersebut menurut Polking adalah satu-satunya cacat pada kinerja yang digambarkan Polking sebagai salah satu yang membuatnya bangga luar biasa.
"Itu menunjukkan semangat tim yang luar biasa dengan cara para pemain berjuang satu sama lain, berdiri bersama dan menangani tekanan bola panjang dari Vietnam.
"Itu adalah salah satu pertandingan terberat karena kami tahu betul bahwa kami akan menghadapi tekanan dan permainan menyerang sejak awal pertandingan," tambah Polking.
Berangkat dari pernyataan Polking yang terakhir, agaknya ia keliru kalau menganggap Vietnam sebagai lawan terberat. Sebab lawan Thailand yang sesungguhnya adalah timnas Indonesia.
Dan dalam partai final dua leg, yang akan dihelat pada Rabu 29 Desember 2021 dan 1 Januari 2022 di National Stadium Singapura, The Wars Elephants akan merasakan betapa pemain-pemain Indonesia lebih dari mampu untuk memporak-porandakan dan menjebol gawang juara Piala AFF 5 kali itu.
Final #PialaAFF2020 antara #Indonesia vs #Thailand tersaji dalam dua leg. Inikah saatnya skuad Garuda mengangkat trofi?
— GOAL Indonesia (@GOAL_ID) December 27, 2021
Beri emoji api jika kamu yakin Indonesia jadi juara! pic.twitter.com/2EMWjrpHPi
Ayo Garuda buktikan dengan penampilan yang agresif kalau perkataan Mano Polking salah besar. Ayo lanjutkan tradisi mencetak banyak gol ke gawang lawan.