Jumlahnya tidak tanggung-tanggung yang akan langsung menobatkan Mane sebagai termahal.
Real Madrid terlihat sangat berhasrat mendatangkan Sadio Mane ke Santiago Bernabeu musim depan setelah pemain Senegal tersebut tampil konsisten bersama Liverpool sejak didatangkan dari Southampton.
Rumor kepindahan Sadio Mane diamini oleh rekan setimnya di Timnas Senegal, Keita Balde.
"Saya rasa dia (Mane) tidak ingin berada di sana selamanya. Ia adalah anak yang cerdas dan ia tahu apa yang baik baginya dan apa yang harus ia lakukan. Tapi di Madrid, mereka memiliki banyak pemain hebat," tutur Balde.
Mane memang menjadi salah satu pemain vital Liverpool musim ini dan berhasil membentuk trio maut bersama Roberto Firmino dan Mohammed Salah di lini depan.
Kemampuannya dalam mencetak gol dan memberikan assist membuat Los Blancos sangat menginginkan jasanya musim depan, terlebih jika melihat performa Eden Hazard yang sejauh ini mengecewakan membuat raksasa Spanyol tersebut tak ingin lama-lama merekrut Mane.
Terlebih Mane sepertinya memiliki urusan pribadi yang kurang baik dengan Jurgen Klopp dikarenakan sang pelatih terlalu menganggap Virgil Van Dijk merupakan pemain yang penting dan mengesampingkan dirinya.
Menurut France Football, Real Madrid telah menyiapkan dana 150 juta pounds untuk memuluskan transfer Mane yang diyakini akan menjadi pemain penting di bawah asuhan Zinedine Zidane.
Mane musim ini telah mencetak 14 gol dan 9 assist dari 26 pertandingan yang ia mainkan di Liga Inggris musim ini.
Rumor kepindahan Sadio Mane diamini oleh rekan setimnya di Timnas Senegal, Keita Balde.
BACA BERITA LAINNYA
Paul Merson Ragukan Kualitas Arsenal
Paul Merson Ragukan Kualitas Arsenal
Menurut France Football, Real Madrid telah menyiapkan dana 150 juta pounds untuk memuluskan transfer Mane yang diyakini akan menjadi pemain penting di bawah asuhan Zinedine Zidane.
BACA BERITA LAINNYA
Pelatih Liverpool Malah Tak Ingin Liga Dipaksakan Berlanjut
Pelatih Liverpool Malah Tak Ingin Liga Dipaksakan Berlanjut