Dua-dua pemain hebat. Tapi, siapa yang lebih? Biarkan statistik yang menunjukkan!
Messi baru saja memenangkan Ballon d'Or ketujuhnya dan Ronaldo menjadi pencetak gol terbanyak di Manchester United musim ini. Mereka mungkin tidak dominan seperti dulu di masa jayanya. Tapi, CR7 maupun La Pulga masih sangat unggul dari segelintir pemain yang dihadapi.
Setelah Panenka kick dan Ronaldo chop, Kini Muncul "Ruediger metode"
Ronaldo berhasil mengungguli produktivitas gol Messi. Dalam 65 penampilan untuk klub dan negara, pemain MU itu mencetak total 47 gol. Sementara bintang baru Paris Saint-Germain mengemas 43 gol dalam 61 pertarungan.
12. Jumlah assist (Ronaldo 6, Messi 18)
Ini adalah aspek yang sangat penting untuk ditinjau. Sementara Ronaldo telah berkembang menjadi lebih dari pencetak gol setelah melewati masa jayanya, keterampilan playmaking Messi menjadi sangat berguna. Messi mengungguli Ronaldo dalam hal assist dengan mengumpulkan 18 assist melawan enam.
Momen Buang-buang Waktu Terlama dalam Sejarah Sepakbola, 2 Menit!
Ronaldo telah mencetak lebih banyak gol dari Messi pada 2021 dan catatan menit per gol yang lebih baik. Messi bermain total 5.295 menit tahun lalu dibandingkan dengan Ronaldo 5.347 menit.
10. Menit per gol kemasukan (Ronaldo 102,8, Messi 86,8)
Berikut adalah metrik lain dengan Messi jelas mengungguli Ronaldo. Pemain Argentina itu mungkin tidak tampil maksimal di Ligue 1. Tapi, dia masih bisa terlibat langsung dalam menghindari gol yang diderita timnya.
Ronaldo berhasil mencetak dua hattrick untuk Juventus saat melawan Cagliari dan Portugal saat melawan Luksemburg. Sementara satu-satunya hattrick Messi pada 2021 terjadi saat melawan Bolivia.
On this day in 2007, 19 year old Leo Messi scored his first ever Hattrick, against Real Madrid.
"The Lionel Messi Match"
?pic.twitter.com/taapLX6xxM— Messi Worldwide (@Messi_Worldwide) March 10, 2021
8. Gol penalti (Ronaldo 10, Messi 6)
Ronaldo mencetak 10 penalti dan gagal dua kali pada 2021. Sementara Messi mencetak enam penalti, gagal dua. Kita harus mengatakan bahwa Ronaldo mengungguli Messi pada metrik ini.
7. Gol tendangan bebas (Ronaldo 0, Messi 5)
Perlu dicatat bahwa ketika Ronaldo sangat baik mengeksekusi tendangan bebas, Messi belum dipercaya sebagai penendang bola mati. Kini, segalanya berbalik. Ronaldo jelas tidak efektif lagi dari tendangan bebas. Sedangkan Messi terus menjadi salah satu yang terbaik di bumi.
Most underrated Messi freekick goal. pic.twitter.com/aQ6Gfkamds
— 7 (@Onegoat_) January 5, 2022
6. Gol dari luar kotak penalti (Ronaldo 4, Messi 11)
Teknik Messi saat mencoba mencetak gol dari luar kotak sangat indah. Ronaldo lebih seperti pemburu dan jika anda memberinya terlalu banyak ruang di dalam kotak, dia akan menemukan bagian belakang gawang. Tapi, dia tidak mengancam seperti Messi dari luar kotak 12 pas.
5. Gol dari dalam kotak (Ronaldo 32, Messi 21)
Seperti yang kami sebutkan sebelumnya, naluri predator Ronaldo di dalam kotak sedikit lebih unggul dari Messi. Angka-angka berbicara sendiri. Ronaldo mencetak 11 gol lebih banyak dari dalam kotak dari Messi pada 2021.
4. Gol dengan kaki yang lebih lemah (Ronaldo 12, Messi 2)
Fakta bahwa Messi tidak terlalu bagus dengan kakinya yang lebih lemah menjadi argumen yang secara konsisten digunakan untuk melawannya. Dia pantas mendapat banyak pujian karena selalu menggeser bola ke kaki kirinya yang lebih kuat dan mencetak gol, meski para bek tahu itulah yang akan dilakukan.
Tahun lalu, Messi hanya mencetak dua gol dengan kaki kanannya. Sementara Ronaldo telah mencetak 12 gol dengan kaki kirinya.
3. Gol sundulan (Ronaldo 9, Messi 1)
Ronaldo adalah salah satu yang terbaik di dunia dalam hal kemampuan bola udara. Dia memiliki lompatan yang luar biasa dan mendapat banyak peluang dari situasi ini. Ronaldo selalu menunggu bola melayang ke dalam kotak dan dia hampir selalu berhasil mengatasi lawannya dan memasukkan bola ke dalam gawang.
Ini sangat kontras dengan Messi yang mungil. Kapten Argentina ini telah mencetak beberapa gol dengan kepala. Tapi, itu benar-benar bukan keahliannya. Dia hanya berhasil mencetak satu gol sundulan pada 2021. Sementara Ronaldo sembilan gol.
?ℂℝ ℂℕ?? ????? ??????? ℝ???
— Paul Smith (@MrPJSmithPE) February 13, 2021
???: ???
Great footage to show Ss; showing Cristiano Ronaldo’s goal scoring skills. He shows a combination of COF; power in the timing of his controlled jump and strength when heading the ball. pic.twitter.com/FrjGkOqu93
2. Kecepatan (Ronaldo 33,21 km/jam, Messi 32,4 km/jam)
Ronaldo dan Messi sama-sama kehilangan kecepatan dalam beberapa tahun terakhir. Tapi, mereka masih bisa bergerak cepat dan berlari melewati para pemain bertahan. Ronaldo mencatatkan kecepatan tertinggi yang lebih baik dari Messi hampir 1 km/jam pada 2021.
1. Man of the Match (Ronaldo 13, Messi 30)
Penghargaan Man of the Match adalah ukuran yang baik tentang seberapa sering seorang pemain mempengaruhi dan mendominasi permainan. Messi tampil spektakuler pada paruh pertama 2021 untuk Barcelona. Dia juga dalam performa luar biasa untuk Argentina di Copa America 2021. Messi mengantongi total 30 MOTM , sementara Ronaldo hanya 13 penghargaan.
Lionel Messi has played five Copa America games...
— Footy Accumulators (@FootyAccums) July 4, 2021
He's been named Man of the Match for four of them ??
? @CopaAmerica pic.twitter.com/v57zcP3nFy