Berangkat dari tekad kuat dan kerja keras.
Pemain depan berusia 17 tahun itu sudah menjadi pemain internasional bersama Paraguay. Dia juga telah memainkan lebih dari 50 pertandingan klub setelah membintangi Libertad selama setahun terakhir.

Bertemu pemain idola pastilah merupakan impian setiap penggemar sepakbola berapa pun usianya. Wonderkid Paraguay, Julio Enciso, telah melangkah lebih jauh.

Striker Libertad ini baru berusia enam tahun ketika dia menyaksikan mantan pemain andalan Benfica, Oscar Cardozo, memimpin pasukan Paraguay dalam perjalanan mereka ke perempat final Piala Dunia 2010, di mana mereka dikalahkan oleh pemenang Spanyol.

Sekarang Enciso berusia 17 tahun. Dia tidak hanya menjadi bagian dari lini serang Libertad bersama Cardozo, yang 21 tahun lebih tua darinya, tetapi keduanya juga mendapat panggilan tim nasional pada kualifikasi Piala Dunia September 2021.

“Saya memimpikannya suatu hari (bermain bersama Cardozo). Sekarang, saya menjalaninya bersama idola saya berkat Tuhan. Cardozo adalah penyihir hebat,” tulis Enciso di Twitter saat memposting foto bersama Cardozo.



Kebangkitan Enciso sangat luar biasa. Itu bukti dengan cepatnya dia naik pangkat menjadi harapan besar Guarani untuk kejayaan di masa depan.

Penyerang itu tumbuh dengan orang tua dan kakek-neneknya di kota Caaguazu, sampai akhirnya dia menjalani masa percobaan untuk membawanya untuk pindah ke ibu kota negara, Asuncion, bersama Libertad.

“Saya ingat betul bahwa kami melihatnya pada 30 Mei 2016. Dia baru berusia 12 tahun ketika kami mengontraknya,” kata Pemandu Bakat Libertad, Nelson Zacarias, kepada Cronica. “Dia memiliki bakat luar biasa."

"Ibunya adalah seorang asisten rumah tangga dan ayahnya seorang pedagang kaki lima. Libertad memberi ayahnya pekerjaan dan ibunya juga mendapat upah, sehingga mereka akan datang ke Asuncion bersama putra mereka, yang sekarang menjadi juara dengan tim utama dan pemain internasional Paraguay.”

Enciso membuat dampak langsung di level muda klub, di mana kemampuannya yang luar biasa di depan gawang menyebabkan dia mendapatkan perubahan posisi.

“Saya dulu bermain di lini tengah, kemudian pelatih melihat saya di sana dan memperhatikan bahwa saya suka melakukan trik dan menggerakkan saya di depan,” kenang Enciso kepada La Nacion. “Di U-14 saya mencetak 33 gol dari lini tengah.”

Setelah hanya dua tahun di Libertad, anak muda itu sudah berubah pikiran. “Semuanya dimulai ketika saya bermain di level U-15. Saya ingat kami memainkan turnamen di Brasil melawan Boca Juniors, River Plate, Gremio dan tim lainnya,” jelasnya kepada Ultima Hora.

“Saya mencetak gol di lima pertandingan. Ketika turnamen berakhir, saya diberitahu bahwa direktur Boca dan River sama-sama tertarik pada saya.”

Pelatih Libertad, Leonel Alvarez, adalah bagian dari tim besar Kolombia pada awal 1990-an yang juga mengawasi Enciso dengan cermat.

Alvarez memanggil Enciso ke dalam skuad tim utamanya dan dia pergi segera setelah itu. Penerus manajerialnya di bangku cadangan, Jose Chamot, memberikan debutnya kepada remaja itu pada 16 Maret 2019 melawan Deportivo Santani, hanya dua bulan setelah ulang tahunnya yang ke-15.

Sebagian besar anak-anak seusia itu mungkin layu di bawah tekanan. Namun, Enciso hanya menunggu delapan menit sebelum memainkan laga debutnya yang hampir menghasilkan gol keempat Libertad malam itu.

Sejak saat itu, Enciso tidak pernah menoleh ke belakang. Pada 2020, dia menjadi pemain termuda yang mencetak gol di Copa Libertadores ketika dia mencetak gol melawan tim Bolivia, Jorge Wilstermann.

Sementara pada 2021, dia dipanggil ke skuad Paraguay menjalani Copa America. Dia menjadi pemain termuda di turnamen dan menjadi debutan termuda keempat sepanjang masa ketika dia menggantikan Gabriel Avalos saat timnya meraih kemenangan atas Bolivia.

Pada 2021, Libertad mengangkat gelar Apertura dimana Enciso mencetak empat gol dalam 13 penampilan, hanya kalah dari kejayaan Copa Sudamericana di babak semifinal.

Sementara pada level individu, keajaiban itu dihargai dengan penghargaan pemain muda terbaik Liga Paraguay.

Enciso juga dapat memenuhi salah satu ambisinya bulan lalu. “Saya punya banyak mimpi dan salah satunya adalah membelikan orang tua saya rumah. Saya telah melakukannya. Saya membelikan mereka rumah tepat di sebelah rumah kakek-nenek saya di Caaguazu,” timpalnya.

Bos Libertad, Daniel Garnero, hanyalah salah satu pengagum Enciso yang terus berkembang. “Dia memiliki kecepatan, dia bisa menggiring bola,” katanya kepada wartawan pada Mei 2021. “Julio adalah pemain yang sebenarnya. Dia dalam tahap pertumbuhan dan harus mengambil keuntungan," ungkapnya.

“Dia memiliki rekan satu tim yang sangat sehat di dalam skuad yang terus mengajarinya, khususnya Tacuara Cardozo. Dia telah mengadopsinya sepenuhnya dan Julito merasa sangat nyaman dengan itu. Dia tidak menoleransi kesalahan, dia menuntut begitu banyak dari dirinya sendiri,” timpalnya.

Begitu musim 2022 dimulai, Enciso memiliki hak istimewa untuk mendapatkan ilmu dari legenda Paraguay, yaitu mantan bintang Manchester City, Roque Santa Cruz, menyelesaikan kepindahannya dari Olimpia pada akhir 2021.

“Ada rumor transfer, tapi saya tidak memikirkan itu,” dia memberi isyarat kepada Ultima Hora pada Desember di tengah laporan minat dari Eropa dan Amerika Utara.

“Jika itu terjadi, itu disambut baik, tetapi saya sangat fokus pada Libertad. Saya terus bekerja keras dan berkembang,” kata Ensico.

Agennya, Pedro Aldave, menambahkan: "Beberapa klub dari Inggris dan Italia bertanya tentang Enciso. Dalam jangka pendek atau menengah, tujuannya adalah Eropa."

Dia mungkin belum menjadi pemberitaan utama, tetapi Enciso telah menunjukkan bahwa dia memiliki bakat, dan yang lebih penting adalah sikap yang tepat untuk berhasil di tingkat sangat atas.