Kok tak ada nama Cristiano Ronaldo.
Pemain terampil alias punya teknik tingkat tinggi bisa dibilang pemain paling menarik untuk ditonton. Tidak ada yang mengalahkan sensasi menyaksikan seorang pesepakbola mengecoh banyak pemain lawan dengan trik-trik yang mereka miliki.

Dalam sejarahnya, ada begitu banyak pesepakbola yang membuat tim lawan tercengang saat mereka melakukan sihir dengan bola di kaki mereka. Namun demikian, kami telah melihat dari dekat nama-nama ini dan berhasil membuat daftar lima nama yang paling menonjol.

5. Diego Maradona

Legenda Argentina ini sekarang sudah meninggal. Tetapi, saat dia masih aktif bermain, Maradona begitu menyenangkan untuk ditonton. Maradona dengan mudah menjadi pemain paling terampil dari generasinya. Dia membuat banyak orang jatuh cinta dengan permainan ini, apalagi dengan caranya berlari-lari menggiring bola di atas lapangan.

Maradona adalah seorang pesulap murni dengan bola di kakinya, melakukan beberapa gerakan paling indah yang pernah disaksikan dalam olahraga ini.

Kemampuan kontrolnya yang sempurna, putaran yang tajam, dan teknik pada bola memungkinkannya untuk menghancurkan pertahanan lawan dengan sesuka hati.

Mantan bintang Napoli itu menikmati masa yang luar biasa di puncak permainan, memenangkan Piala Dunia bersama negaranya. Dia juga telah memenangkan banyak trofi di level klub, bermain untuk klub seperti Barcelona, Napoli, dan Sevilla.

4. Lionel Messi

Lionel Messi tanpa diragukan lagi adalah salah satu pemain paling terampil di dunia sepakbola saat ini. Pemain Argentina itu telah berada di puncak permainan selama hampir dua decade. La Pulga membuat huru-hara di barisan pertahanan lawan dengan upaya magisnya menggiring bola.

Mirip dengan Maradona, Messi memiliki kemampuan timing dan kontrol bola yang memungkinkannya mengubah arah dengan cepat, menembus pertahanan lawan dengan gerakan yang super cepat, dan teknik luar biasa.

Pemain berusia 34 tahun itu telah mencatatkan namanya dalam buku-buku sejarah, memenangkan penghargaan Ballon d'Or terbanyak (7). Messi telah memenangkan segalanya untuk menang di level klub, termasuk empat mahkota Liga Champions, 10 gelar liga domestic, dan banyak lagi.

Dia baru-baru ini memimpin negaranya, Argentina untuk memenangkan Copa America.



3. Pele

Selain dianggap oleh banyak orang sebagai pemain terhebat dalam sejarah sepakbola, Pele juga diakui sebagai salah satu pemain paling terampil yang pernah disaksikan olahraga ini.

Seperti kebanyakan penyerang Brasil, penyerang legendaris ini mengembangkan kemampuannya untuk melumpuhkan pemain bertahan lawan dengan keterampilan brilian selama hari-harinya bermain.

Pele mengumumkan dirinya ke dunia sepakbola pada usia yang sangat muda, memenangkan Piala Dunia pertamanya pada usia 17 tahun pada 1958. Pemain Brasil itu akhirnya memenangkan trofi bergengsi pada dua kesempatan lagi sebelum pensiun pada 1971. Capaian itu membuatnya mendapatkan rekor untuk kemenangan terbanyak dalam sejarah kompetisi.

Di level klub, penyerang legendaris itu meraih beberapa gelar saat bermain untuk Santos, termasuk gelar liga Brasil, Copa Libertadores, dan Piala Internasional. Dia memegang rekor gol terbanyak yang dicetak untuk satu klub selama beberapa tahun sebelum dipecahkan oleh Lionel Messi pada Desember 2020.

2. Zinedine Zidane

Dikenal karena dribelnya yang bagus dan beberapa trik luar biasa, dan tentu saja gerakan magisnya. Bukan kebetulan jika pemain Prancis itu termasuk di antara pemain paling terampil dalam sejarah sepakbola.

Zidane adalah pemain elite yang harus diperhitungkan selama hari-hari aktifnya bermain, bahkan dengan aksi olah bolanya. Beberapa tim terhebat di dunia harus merasakan pahitnya kekalahan. Contoh penampilannya melawan Brasil di Piala Dunia 2006 akan dikenang selama beberapa tahun.

Gelandang legendaris ini menikmati karier yang sangat sukses mewakili klub-klub elite seperti Juventus, Real Madrid, dan tim nasional Prancis. Dia memenangkan beberapa penghargaan, termasuk Piala Dunia, Liga Champions, La Liga, Ballon d'Or, dan banyak lagi.

1. Ronaldinho

Tidak berlebihan untuk mengatakan bahwa pemain Brasil itu adalah lambang alias ikon dari segala keindahan dalam sepakbola.

Ronaldinho mendapat tepuk tangan untuk setiap gerakan yang dia lakukan selama hari-harinya bermain. Caranya menggiring bola, trik, dan segala gerak-geriknya sangat mengesankan, sehingga orang yang tidak suka bola pun bakal jatuh cinta ketika melihat Ronaldinho menari-nari di atas lapangan.

Seperti nama-nama lain dalam daftar ini, pemain Brasil ini memiliki karier yang spektakuler, Ronaldinho memenangkan hampir semua yang bisa dimenangkan ini. Dia memiliki dua penghargaan FIFA POTY, satu Ballon d'Or, satu trofi Piala Dunia, dan satu mahkota Liga Champions, dan masih banyak lagi.