Padahal 10 milik Neymar. Mbappe juga kenakan nomor 17. Kok bisa? Simak juga momen PSG kalah
Kalau kita jeli, ada pemandangan menarik dalam laga tersebut dimana Messi tidak mengenakan jersey bernomor punggung 30, yang merupakan nomor punggung resminya di PSG. La Pulga justru menggunakan nomor ikoniknya saat di Barcelona maupun bersama timnas Argentina, yakni nomor 10. Hanya saja tanpa keterangan nama di punggung.
Bawa KV Mechelen Menang, Sandy Walsh: Kita Garuda
Usut punya usut, ternyata ada alasan mengapa Messi bisa menggunakan nomor 10. Dilansir dari Goal International, Messi bisa memakai nomor 10 untuk PSG saat melawan Nice karena tradisi Piala Prancis yang menyatakan bahwa di babak 16 besar, starting line up alias11 pemain pertama harus memakai nomor punggung urut dari 1 hingga 11.
Voici le 1⃣1⃣ retenu pour affronter Nice ce soir !
? #CDF | #PSGOGCN pic.twitter.com/AdrxUUkGuu— Paris Saint-Germain (@PSG_inside) January 31, 2022
Namun sialnya, kembalinya Messi ke laga dengan mengenakan nomor 10 malah tak mampu membawa PSG meraih kemenangan atas Nice. Tim besutan Mauricio Pochettino ini kalah lewat adu penalti dengan skor 5-6 usai bermain imbang 0-0 hingga waktu normal berakhir.
Selain Lionel Messi, ada sejumlah nama yang terlihat juga menggunakan nomor punggung berbeda pada laga ini. Misalnya Gianluigi Donnarumma yang memakai nomor 1 milik Keylor Navas.
Simak highlight pertandingannya di bawah ini: