Akhirnya setelah hanya nganggur di Manchester United.
Setelah hanya jadi pajangan dan penghangat bangku cadangan, Manchester United akhirnya mengambil langkah untuk meminjamkan Donny van de Beek ke Everton. Kabar itu dikonfirmasi langsung pada Selasa (1/2) dini hari WIB. Dan gelandang asal Belanda tersebut akan menghabiskan sisa musim 2021/22 bersama The Toffees.

Van de Beek sendiri merupakan rekrutan pertama Everton di bawah pelatih baru mereka, yang namanya tak lagi asing di kancah sepakbola Spanyol Inggris, ia tak lain adalah Frank Lampard, legenda hidup Chelsea yang sebelum-sebelumnya juga melatih The Blues.

Balik lagi ke Van de Beek, eks pemain Ajax Amsterdam itu akan akan mengenakan nomor punggung 30 di Everton. Dan ia mengaku sangat senang bisa memperkuat Everton dan berharap bisa langsung memberi dampak positif.

“Sekarang saya dapat mengatakan bahwa saya adalah pemain Everton, saya sangat senang dan tidak sabar untuk membantu tim,” kata Van de Beek kepada Everton TV.



Everton sendiri saat ini tengah terpuruk di posisi 16 dengan capaian 19 point. 

“Saya pikir ini adalah klub yang hebat. Ada pemain yang sangat bagus di sini dan saya datang karena saya ingin membantu mereka naik ke atas klasemen,” imbuhnya.

Dengan usianya yang masih 24 tahun dan kemampuannya yang bagus (bayangkan sewaktu ia di Ajax Amsterdam bukan Manchester United), harusnya Van de Beek bisa mengangkat performa Everton.

“Saya berharap untuk membawa kualitas sepakbola saya, umpan saya, dan, tentu saja, mencetak gol. Ini adalah bagian besar dari permainan saya untuk mencetak gol dan memberikan assist dan saya akan mencoba melakukannya lagi. Dan itu tidak hanya menyerang, Anda harus bertahan sebagai gelandang dan saya juga bisa melakukannya,” pungkasnya. 

Seperti yang sudah disinggung pada bagian awal tulisan ini. Van de Beek adalah sosok gelandang yang namanya mulai mencuri perhatian usai tampil apik saat berseragam Ajax Amsterdam. Namun sayangnya saat diboyong Manchester United pada bursa transfer musim panas 2020 yang lalu, segalanya tampak berubah.


Ketika di Old Trafford, Van de Beek jarang mendapatkan kesempatan bermain. Khusus untuk musim ini, ia hanya mencatatkan 14 penampilan lintas ajang, di mana dari semua itu ia hanya empat dirinya turun sebagai starter.

Akankah bersama Everton akan jadi titik balik karier seorang Van de Beek? Menarik untuk kita nantikan