Mungkinkah dia meninggalkan Wolves?
Penyerang Raul Jimenez terus dikait-kaitkan dengan sejumlah klub top Eropa akibat permainan gemilangnya selama membela Wolves.
Baru-baru ini Real Madrid diberitakan memasukkan Jimenez sebagai salah satu target transfer musim depan mengingat usia Karim Benzema yang tak lagi muda.
Meski dikaitkan dengan sejumlah klub top Eropa, penyerang asal Meksiko tersebut tetap rendah hati melihat situasi ini.
"Saya mengetahui rumor-rumor itu melalui media sosial. Saya saat ini dihubungkan dengan Real Madrid, Chelsea, Manchester United, Arsenal dan setiap hari semakin bertambah klub yang dikaitkan dengan saya," ujar Jimenez.
"Saya harus tetap tenang dalam situasi ini. Jika mereka membicarakan saya, itu hanya karena saya telah bermain dengan baik di klub saya saat ini," tuturnya.
Meski yang mengincarnya tidak hanya berasal dari klub-klub Liga Inggris, Jimenez mengakui tertarik jika ada tawaran masuk dari Barcelona atau Real Madrid, namun saat ini penyerang 28 tahun tersebut masih memprioritaskan tetap bermain di Premier League.
"Jika besok ada tawaran yang masuk dari Real Madrid atau Barcelona, maka saya tidak akan membiarkan kesempatan seperti itu lewat. Jadi saat ini saya membuka diri untuk semua kemungkinan yang bisa terjadi."
"Namun sejauh ini, saya ingin melanjutkan karier saya di Inggris. Saya bahagia di sini dan saya sudah beradaptasi di Premier League dan saya suka melanjutkan karier saya lebih lama di sini," ucapnya.
Sejak bergabung bersama Wolves dari Benfica, Jimenez memang selalu menjadi andalan tim besutan Nuno Esprito Santo tersebut dan sang pemain telah mencetak 39 gol dalam 88 pertandingan selama 2 musim membela Wolves.
Baru-baru ini Real Madrid diberitakan memasukkan Jimenez sebagai salah satu target transfer musim depan mengingat usia Karim Benzema yang tak lagi muda.
BACA BERITA LAINNYA
Ini Yang Dilakukan Asisten Pelatih Persija Selama Pandemi
Ini Yang Dilakukan Asisten Pelatih Persija Selama Pandemi
"Jika besok ada tawaran yang masuk dari Real Madrid atau Barcelona, maka saya tidak akan membiarkan kesempatan seperti itu lewat. Jadi saat ini saya membuka diri untuk semua kemungkinan yang bisa terjadi."
BACA FEATURE LAINNYA
Kabar Terbaru Wunderkid MU, Pernah Kolongi Vidic Tiga Kali
Kabar Terbaru Wunderkid MU, Pernah Kolongi Vidic Tiga Kali
Sejak bergabung bersama Wolves dari Benfica, Jimenez memang selalu menjadi andalan tim besutan Nuno Esprito Santo tersebut dan sang pemain telah mencetak 39 gol dalam 88 pertandingan selama 2 musim membela Wolves.