Untuk mempertahankan negara yang dicintai dari invasi Rusia, ribuan rakyat Ukraina yang berada di luar negeri kembali ke tanah airnya untuk bergabung dengan militer. Beberapa tokoh terkenal juga terjun langsung ke medan pertempuran. Rapper ternama, pemenang ratu kecantikan, hingga petinju top memutuskan angkat senjata.
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, secara khusus memang meminta warga negaranya yang punya latar belakang beladiri dan petarung untuk ikut serta dalam perjuangan melawan Invasi Rusia.
Permintaan itu telah disambut oleh sejumlah warga negara Ukraina. Salah satunya Vasiliy Lomachenko. Mantan juara tinju dunia di tiga kelas berbeda itu dipandang sebagai salah satu petinju terbaik di planet ini. Dan, dirinya tampak sangat bersemangat mengangkat senjata untuk membela negara yang dicintai.
Petinju berusia 34 tahun itu kembali ke Ukraina minggu ini setelah invasi Rusia ke negaranya. Dan, sekarang telah mengumumkan bahwa dirinya bergabung dengan salah satu pasukan cadangan yang diaktifikan, yaitu Batalyon Pertahanan Teritorial. Lomachenko bertugas untuk mempertahankan kampung halamannya, Bilhorod-Dnistrovskyi.
Sebuah foto diposting di halaman Facebook resmi Lomachenko terlihat dirinya mengenakan pakaian militer dengan senapan diikatkan ke tubuh. Postingan itu menyertakan keterangan: “Batalyon Pertahanan Teritorial Belgorod-Dnestrovsky telah dibentuk dan dipersenjatai".
Menurut laporan Sportbible, Lomachenko telah melaporkan keinginannya itu pada pemerintah setempat. "Dalam pertahanan teritorial, petinju Vasily Lomachenko memberi tahu Walikota Vitaly Grazhdan," tulis media Inggris, Daily Mail.
Sebelum Lomachenko, ada banyak petarung lainnya yang sudah lebih dulu bergabung dalam barisan perjuangan rakyat Ukraina. Juara dunia tinju kelas berat Oleksandr Usyk juga kembali ke Ukraina minggu ini untuk membantu mempertahankan tanah airnya.
Yang paling populer tentu saja mantan juara tinju kelas berat bersaudara, Klitschko bersaurada. Vitali adalah Walikota Kiev. Sementara Wladimir sengaja kembali dari Hamburg untuk membantu Vitali mempertahankan Ibukota Ukraina itu dari serangan militer Rusia.
Dalam sebuah video yang diposting di Instagram, Wladimir meminta "seluruh dunia" untuk menghentikan agresi Rusia di Ukraina. "Saya Wladimir Klitschko, dan saya berbicara kepada seluruh dunia untuk menghentikan perang yang telah dimulai Rusia ini," kata Klitschko.
"Baru hari ini, warga sipil ditembak oleh roket, dengan operasi khusus, warga sipil terbunuh. Dan itu terjadi di jantung Eropa. Tidak ada waktu untuk menunggu karena itu akan mengarah pada bencana kemanusiaan," ungkap Klitschko.
"Anda harus bertindak sekarang untuk menghentikan agresi Rusia dengan apa pun yang anda miliki sekarang. Dalam satu jam, atau besok, akan terlambat. Tolong, bertindak sekarang. Jangan menunggu. Bertindak sekarang. Hentikan perang ini," beber Klitschko.
Saudaranya, Vitali, juga tak kalah garang. "Rusia hampir berada di perbatasan Kiev. Dari sini tidak terlalu jauh, saya kira kurang lebih 20 kilometer. Rusia menghancurkan ekonomi negara kita. Saya mengharapkan bencana kemanusiaan besar di negara kita karena ekonomi kita hancur," kata Klitschko.
"Infrastruktur kami hancur. Orang tidak punya pekerjaan, tidak punya uang. Orang tidak punya rumah sekarang. Jutaan orang pindah dari rumah mereka. Mereka menghancurkan negara," pungkas Klitschko.