Tidak takut sama sekali," ujarnya kepada Cope Sevilla. Ini Alasannya.
Kiper pelapis Liverpool, Adrian mengaku bahwa dirinya sama sekali tidak takut dengan virus Corona karena merasa bahwa dirinya adalah seorang profesional sejati.

Sejak didatangkan dari West Ham United, Adrian memang belum tampil meyakinkan karena kerap melakukan blunder kala ia dipercaya bermain kala Alisson sedang mengalami cedera.

"Tidak takut sama sekali," ujarnya kepada Cope Sevilla.

"Ada rasa menghormati yang besar serta tanggung jawab. Ini adalah situasi yang sangat serius, tapi kami adalah pemain profesional. Kami ada di sini untuk melaksanakan tugas kami," lanjutnya.

Saat ini Liga Inggris memang kemungkinan besar akan segera kembali bergulir setelah pihak FA berkoordinasi dengan pemerintah setempat, namun tanggal pastinya belum mendapat konfirmasi.

"Mereka telah memberi kami lampu hijau untuk mulai berlatih lagi Senin depan dalam kelompok kecil, dan liga diprediksikan dimulai lagi pada pertengahan Juni," tambah Adrian.

"Namun sekarang situasinya masih sangat serius di sekitar sini. Anda harus menuntaskan masalah angka kematiannya," pungkas mantan kiper West Ham United tersebut.

Keputusan sepakbola Inggris kembali menjalankan kompetisi di tengah pandemi mendapat sejumlah sorotan dari para pemain, ada yang setuju, tak sedikit pula yang menolaknya.