Sekarang eranya digital. Jadi, klub sepakbola juga harus mengikuti.
Kalau anda pernah dengar pemuda Indonesia bernama "Ghozali Everyday", sedikit banyaknya pasti familiar dengan NFT.
Benarkah Mahatma Gandhi Pendukung West Ham United? Ini Kisahnya
Apa yang dilakukan Milan merupakan proses rumit yang mengubah barang-barang dunia nyata menjadi koleksi digital, yang bisa dimiliki ribuan penggemar. "Anda harus menjadi insinyur untuk melakukan itu," kata pendiri Fansea, Alexander Schlicher, kepada Goal.
Ini Alasan Shin Tae-yong Sengaja Lawan Tim Utama Pohang Steelers
Lewat NFT, Fansea dan Milan berharap apa yang sedang dikerjakan disambut baik para penggemar. Untuk saat ini bunga, berarti uang untuk amal. Nantinya hal itu bisa diterjemahkan menjadi pendapatan.
Yang dimaksud dengan "jersey dari Sudan" adalah foto jersey Milan ukuran anak-anak yang sudah compang-camping dari Sudan Selatan. Bertahun-tahun sebelumnya, jersey itu dikenakan seorang bocah yang mengarungi banjir di negara asalnya.
Selanjutnya, jersey dibawa ke Eropa, ditempatkan dengan hati-hati, lalu digantungkan, dan disiapkan ditempat khusus. Selanjutnya, jersey tersebut dibantu lewat teknologi lidar dan fotogrametri, serta percikan kreativitas, sehingga menghasilkan karya 3D.
Saat ini, jersey tersebut sedang didigitalkan dalam 3D dan diubah menjadi NFT oleh perusahaan yang disewa Milan, Fansea. NFT tersebut pertama-tama akan diluncurkan melalui situs web Milan dan kemudian di aplikasi Fansea.
BitMEX, pertukaran mata uang kripto, yang merupakan mitra resmi Milan telah berjanji untuk membeli sejumlah besar NFT demia mendukung misi amal Fondazione AC Milan (Yayasan AC Milan). "Kami senang bergabung dengan proyek inovatif ini bekerja sama dengan BitMEX dan Fansea," ujar sekretaris yayasan, Rocco Giorgianni.
?Bit MAX exchange has started cooperating with AC Milan football club to issue a limited series of non-interchangeable tokens (#NFT). The proceeds will be used to support the organization Fondazione Milan, which is engaged in the development of the football club. pic.twitter.com/fc7qwcsGrh
— ???? ?????? (@Axis_Crypto_) April 10, 2022