Dia tidak sungkan mengajar sosok berusia 34 tahun, layaknya seseorang yang berusia 18 tahun.
Kiper Chelsea, Willy Caballero menceritakan pengalamannya saat masih dilatih Pep Guardiola, menurutnya pelatih asal Spanyol tersebut memperlakukan pemainnya seperti mahasiswa di suatu universitas.
Sebelum bermain bersama Chelsea, kiper asal Argentina tersebut pernah dilatih Guardiola kala masih bermain untuk Manchester City.
Musim ini Caballero tampil inkonsisten bersama Chelsea dan harus puas menjadi deputi Kepa Arizabalaga di bawah mistar gawang.
“[Dilatih] Pep Guardiola rasanya seperti pergi ke universitas," kata Caballero kepada TNT Sports.
“Saya menghabiskan satu tahun bersama dia di City, selalu belajar sesuatu yang baru setiap hari.
“Baik itu di lapangan, saat menonton video atau kapan pun, ketika dia mendekati Anda, dia bakal menjelaskan banyak hal.”
"Dia tidak sungkan mengajar sosok berusia 34 tahun, seperti saya, layaknya seseorang yang berusia 18 tahun. Dia adalah guru yang hebat," pungkasnya.
Sebelum bermain bersama Chelsea, kiper asal Argentina tersebut pernah dilatih Guardiola kala masih bermain untuk Manchester City.
BACA BERITA LAINNYA
Curhat Giggs Soal lawan Paling Tangguh yang Bikin Dia Patah Hidung
Curhat Giggs Soal lawan Paling Tangguh yang Bikin Dia Patah Hidung
"Dia tidak sungkan mengajar sosok berusia 34 tahun, seperti saya, layaknya seseorang yang berusia 18 tahun. Dia adalah guru yang hebat," pungkasnya.
BACA FEATURE LAINNYA
Gaya Rambut Terbaru Cristiano Ronaldo, Jauh Lebih Muda
Gaya Rambut Terbaru Cristiano Ronaldo, Jauh Lebih Muda