Pemain yang jarang tampil akan mendapat jatah unjuk gigi di sisa pertandingan LaLiga
Carlo Ancelotti berniat untuk terus merotasi skuaq Real Madrid di sisa pertandingan LaLiga mereka dengan tujuan semua difokuskan pada pertandingan final Liga Champions menghadapi Liverpool pada Minggu (29/5/22).

Madrid harus alami kekalahan 1-0 di tangan rival sengit Atletico Madrid di El Derbi pada Senin (9/5/22) setelah mereka membuat kemenangan dramatis di Eropa tengah pekan lalu saat melawan Manchester City.

Sementara itu, pemain kunci Madrid seperti Luka Modric dan Vinicius Junior dimasukkan di babak kedua, Karim Benzema dan Thibaut Courtois tetap di bangku cadangan.

Los Blancos telah menyegel gelar LaLiga sebelum pertarungan pada 29 Mei di final Liga Champions melawan Liverpool.

Tim besutan Ancelotti akan menjamu Levante pada Jumat (13/5/22) dan akan mengakhiri musim liga mereka dengan pertandingan melawan Cadiz dan Real Betis.

Ditanya apakah dia akan terus melakukan perubahan pada timnya, pelatih Italia itu mengatakan kepada Movistar "Ya. Mereka yang bermain lebih sedikit hari ini sekarang akan bermain pada hari Jumat."

"Tetapi tim yang bermain melawan Betis kurang lebih akan menjadi tim yang akan bermain di final Liga Champions. Tujuannya adalah untuk mencapai final dengan semua orang yang siap tersedia."

"Kami tetap berharap bisa bersaing, bermain dengan intensitas tinggi dan ritme yang bagus. Di babak kedua hari ini ritmenya bagus."

Kekalahan Madrid adalah yang pertama melawan tetangga Atletico dalam 12 pertandingan di semua kompetisi secara beruntun sejak 2018.

Tim tamu melepaskan 15 tembakan melawan Atleti, enam di antaranya tepat sasaran. Hanya melawan Cadiz mereka lebih sering menguji kiper di LaLiga musim ini tanpa mencetak gol.

Penalti Yannick Carrasco sesaat sebelum turun minum membuktikan perbedaan bagi Atleti.

"Itu pertandingan yang bagus dan kompetitif," tambah Ancelotti. "Kami bermain jauh lebih baik di babak kedua"

Penalti Atletico diberikan dua menit setelah Jesus Vallejo menjatuhkan Matheus Cunha di dalam kotak, dengan VAR menginstruksikan wasit Cesar Soto Grado untuk memeriksa monitor di pinggir lapangan.

Itu adalah tendangan penalti pertama yang dicetak Los Rojiblancos melawan Madrid di LaLiga sejak Diego Forlan melakukan penyelesaian dari jarak 12 yard pada Maret 2010.

Ancelotti secara mengejutkan tidak ditanya tentang insiden kontroversial itu dan bercanda "bukankah kita berbicara tentang penalti" saat dia keluar dari konferensi pers pasca-pertandingan.