Tak perlu sesumbar, dibuktikan saja di lapangan.
Pelatih Timnas Thailand U-23, Mano Polking, tampak agak sesumbar dengan mengatakan yakin akan mengalahkan Timnas Indonesia U-23 di babak semifinal Sea Games 2021, pada Kamis (19/5) mendatang.
Pelatih berkebangsaan Brasil-Jerman itu mengaku sudah menyiapkan strategi khusus dan ia menyadari betul apa-apa yang menjadi kekuatan yang dimiliki skuad Garuda Muda besutan Shin Tae-yong.
Namun Polking juga mengatakan kalau Indonesia adalah tim yang kuat. Hal itu tak lepas dari komposisi pemain yang sebelumnya juga sudah bermain di timnas senior di Piala AFF 2020 tahun lalu. Nama-nama yang tak asing lagi bagi Polking.
''Indonesia adalah tim yang kuat. Mereka berlatih bersama selama enam minggu sebelum SEA Games dan banyak pemain mereka yang juga main di Piala AFF 2020,'' kata Polking, dilansir dari Thanhannien.
''Mereka adalah pemain muda yang bermain dengan seragam timnas. Mereka kuat di turnamen U-23. Saya menganggap mereka yang terkuat di SEA Games ke-31 ini,'' imbuhnya.
Dalam pada itu, Polking juga sudah mempersiapkan segala hal jelang menghadapi Indonesia. Juru taktik berusia 46 tahun tersebut juga mengaku akan mempersiapkan strategi khusus.
''Penting bagi Thailand U-23 untuk memiliki kekuatan yang baik. Kami akan memainkan permainan yang bagus agar bisa menang, kami ingin ke final,'' katanya.
''Saya pikir itu akan menjadi pertandingan yang menarik dan luar bisa. Saya juga telah menyiapkan taktik khusus untuk bermain melawan Indonesia,'' tutupnya.
Pelatih berkebangsaan Brasil-Jerman itu mengaku sudah menyiapkan strategi khusus dan ia menyadari betul apa-apa yang menjadi kekuatan yang dimiliki skuad Garuda Muda besutan Shin Tae-yong.
Namun Polking juga mengatakan kalau Indonesia adalah tim yang kuat. Hal itu tak lepas dari komposisi pemain yang sebelumnya juga sudah bermain di timnas senior di Piala AFF 2020 tahun lalu. Nama-nama yang tak asing lagi bagi Polking.
BACA BERITA LAINNYA
Kompak, Jordi Amat dan Sandy Walsh Jalani Tes untuk Keperluan Naturaliasi
Kompak, Jordi Amat dan Sandy Walsh Jalani Tes untuk Keperluan Naturaliasi
''Saya pikir itu akan menjadi pertandingan yang menarik dan luar bisa. Saya juga telah menyiapkan taktik khusus untuk bermain melawan Indonesia,'' tutupnya.