Pemain meminta Pep tidak gonta-ganti susunan pemain.
Musim ini Pep Guardiola tidak pernah menurunkan starting eleven yang sama dalam pertandingan berturut-turut di Premier League, artinya dari satu pertandingan ke pertandingan lainnya ia tak pernah mempertahankan starting eleven nya. Bahkan pelatih asal Spanyol tersebut kerap kali berganti formasi terlebih setelah kepergian Mikel Arteta ke Arsenal.
Para pemain Manchester City telah menyoroti Guardiola perihal seringnya bergonta-ganti susunan pemain dan formasi di musim ini. Bahkan pemain seperti Nicolas Otamendi dan Fernandinho terang-terangan meminta agar Guardiola tak terlalu sering melakukan perubahan.
Keputusan Guardiola tersebut ternyata tidak membuahkan hasil di atas lapangan. Hingga kini, the Citizen tertinggal sangat jauh dari pemuncak klasemen sementara Liverpool.
Guardiola berharap pada pertandingan-pertandingan selanjutnya ia mampu meningkatkan performa tim kembali seperti halnya musim lalu saat mereka mampu merebut seluruh trofi di dataran Inggris. Mantan pelatih Barcelona dan Bayern Muenchen tersebut juga ingin kembali berprestasi di Liga Champions.
Manchester City akan menghadapi Real Madrid pada babak 16 besar Liga Champions musim ini. Prestasi Manchester City bersama Guardiola gagal menunjukkan tajinya pada kompetisi tersebut karena selalu terhenti pada babak perempatfinal.
Musim ini Guardiola telah melakukan perubahan sebanyak 76 kali di Premier League. Catatan itu menjadi yang terbanyak dibandingkan manajer lainnya di Liga Inggris. Frank Lampard berada di urutan kedua dengan 60 kali perubahan, disusul Klopp dengan 46 dan Brendan Rodgers 44. Pelatih Sheffield United, Chris Wilder menjadi yang paling sedikit melakukan perubahan dengan catatan hanya 30 kali.
Para pemain Manchester City telah menyoroti Guardiola perihal seringnya bergonta-ganti susunan pemain dan formasi di musim ini. Bahkan pemain seperti Nicolas Otamendi dan Fernandinho terang-terangan meminta agar Guardiola tak terlalu sering melakukan perubahan.
BACA BERITA LAINNYA
Drama di Barcelona, Messi Serang Direktur Sport Eric Abidal
Drama di Barcelona, Messi Serang Direktur Sport Eric Abidal