Sebuah kata-kata yang menohok...
Mantan pemain sayap Paris Saint-Germain (PSG) Jerome Rothen mengecam Mauro Icardi dan Neymar karena kurangnya profesionalisme. Seperti apa komentar lengkap Rothen?

Baik Neymar maupun Icardi dinilai tidak begitu mampu memenuhi harapan sejak bergabung dengan PSG. Pemain  Timnas Brasil, yang direkrut dari Barcelona dengan biaya € 222 juta / Rp. 3,4 Trilliun pada tahun 2017, mengalami kesulitan menjaga dirinya tetap fit dan sering berjuang untuk membuat dampak dalam pertandingan penting.

Neymar sejauh ini telah menggemas 105 gol dan 76 assist dalam 186 pertandingan di semua kompetisi, secara statistik terbilang bagus, tetapi Neymar belum tampil mengesankan di Liga Champions.

Sementara itu, Icardi, yang secara permanen bergabung dengan PSG dari Inter Milan seharga €60 juta / Rp. 933 miliar pada tahun 2020, tidak berbuat banyak untuk memenangkan kepercayaan pelatihnya dan telah direduksi menjadi penghangat bangku cadangan. Ia hanya tampil dalam 92 pertandingan untuk raksasa Prancis di seluruh kompetisi, mencetak 38 gol.



Rothen, bagaimanapun, tidak hanya mengkritik duo itu karena penampilan mereka, dia juga mengecam mereka karena tidak bersikap profesional. Saat ditanyai oleh RMC Sport, ia berkata.

"Ini adalah pesan kecil untuk Icardi dan juga untuk Neymar. Berusahalah untuk menunjukkan profesionalisme."

Rothen mendukung PSG untuk mengambil tindakan tegas terhadap pemain dengan etos kerja di bawah standar dan memperlakukan mereka dengan cara yang sama seperti mereka menangani pelatih yang berkinerja buruk. Ia melanjutkan:

“Hormati kami selama dua detik. Anda terikat kontrak, oke, tapi bukan Anda yang akan memutuskan apakah Anda akan bertahan atau tidak. Karena mengingat kemampuan keuangan pemilik Qatar, yang mampu menulis cek. Mereka telah melakukan itu kepada beberapa pelatih dengan mengatakan, 'Kami tidak bahagia lagi, Anda pergi dengan gaji penuh Anda.' Itu pasti yang akan mereka lakukan pada beberapa pemain yang menganggap diri mereka sebagai bintang ketika mereka bukan apa-apa.”  tutupnya.