Ini deretan striker yang disiapkan Barcelona menggantikan Luis Suarez dan Dembele.
Nasib buruk menimpa Ousmane Dembele. Dia mengalami cedera dan diperkirakan akan melewatkan sisa musim ini tanpa bermain.
Tentu saja nasib buruk itu tidak hanya dialami Dembele. Barcelona juga merasakan hal sama. Barcelona menginvestasikan lebih dari 100 juta euro untuk mengontrak pemain Prancis itu, tetapi dia belum memenuhi harapan klub.
Dalam dua setengah musim di Blaugrana, Dembele telah melewatkan sebanyak 63 pertandingan dan angka ini tidak akan bertambah dari sekarang hingga musim panas karena belitan cedera.
Mantan pemain Borussia Dortmund tiba di Katalunya tanpa catatan cedera serius, namun ia telah menjadi pemain paling rawan cedera di Blaugrana. Tak berlebihan jika julukan Kaki Kaca kini menempel padanya.
Barcelona bertaruh pada Dembele pada musim panas 2017, tetapi sejak itu ia hanya bermain 4.123 menit sepanjang kariernya di Barcelona.
Ini berarti bahwa pemain internasional Prancis itu menghabiskan biaya 25.466 euro bagi Barcelona untuk setiap menitnya di lapangan.
Dembele, yang datang sebagai penerus Neymar, telah tampil dalam 74 pertandingan untuk Barcelona, mencetak 19 gol dan assist 17.
Dembele awalnya keluar dari sesi latihan Senin lalu setelah mengeluh ada yang tidak enak dengan kakinya. Hasil tes mengungkapkan bahwa sakit itu berasal dari pecahnya tendon proksimal dari bisep femoralis kanan. Ini adalah pengulangan cedera yang membuat Dembele tidak beraksi sejak November. Pemeriksaan medis menunjukkan bahwa ia akan absen selama beberapa bulan.
KANDIDAT PENGGANTI
Dengan absennya Ousmane Dembele dan Luis Suarez dalam jangka panjang, Barcelona kemungkinan akan mengontrak striker lain, meskipun jendela transfer ditutup.
Sebagaimana dinyatakan dalam peraturan RFEF, Blaugrana hanya akan dapat merekrut pemain dari Spanyol, dengan opsi terbatas.
Salah satu opsi bisa jadi Cristhian Stuani, saat ini bergabung dengan klub Segunda Division Girona. Dia adalah pencetak gol terbanyak di kasta kedua kompetisi Spanyol itu.
Pemain Uruguay itu telah menyatakan dalam banyak kesempatan bahwa ia tidak ingin meninggalkan Girona, tetapi tawaran 20 juta euro, yang memenuhi klausul pembebasannya bisa cukup untuk menjalin kesepakatan.
Pilihan lain adalah Willian Jose. Penyerang Real Sociedad mendapat persaingan ketat dari Alexander Isak dan hampir ke Tottenham pada bulan Januari. Pada akhirnya ia tinggal di San Sebastian dan meminta maaf kepada para penggemar La Real.
Kepindahan ke Barcelona akan memenuhi keinginannya untuk bermain bagi klub besar. Tetapi klausul transfer 70 juta euro membuat segalanya sedikit lebih rumit. Problemnya adalah sedikitnya anggaran transfer yang tersedia di Barcelona.
Pilihan yang lebih terjangkau adalah Loren dari Real Betis yang memiliki klausul pelepasan 60 juta euro, tetapi bisa dikurangi setengahnya, sebagaimana catatan kecil di kontraknya.
Kesepakatan lain yang bisa dijalin melibatkan Carlos Bacca dari Villarreal, pemain Valencia Kevin Gamiero, atau bahkan pemain depan Getafe - Angel, Jorge Molina, Mata atau Deyverson.
Opsi yang paling ekonomis dan mungkin paling layak nampaknya adalah membawa striker dari tim Barcelona B, seperti Rey Manaj, Kike Saverio atau Hirobi Ake.
Tentu saja nasib buruk itu tidak hanya dialami Dembele. Barcelona juga merasakan hal sama. Barcelona menginvestasikan lebih dari 100 juta euro untuk mengontrak pemain Prancis itu, tetapi dia belum memenuhi harapan klub.
BACA ANIMALS LAINNYA
Monkeys get a second chance
Monkeys get a second chance
Dembele, yang datang sebagai penerus Neymar, telah tampil dalam 74 pertandingan untuk Barcelona, mencetak 19 gol dan assist 17.
BACA BERITA LAINNYA
Messi Buka Rahasia, Menahan Sakit Saat Bermain
Messi Buka Rahasia, Menahan Sakit Saat Bermain
KANDIDAT PENGGANTI
Sebagaimana dinyatakan dalam peraturan RFEF, Blaugrana hanya akan dapat merekrut pemain dari Spanyol, dengan opsi terbatas.
Pemain Uruguay itu telah menyatakan dalam banyak kesempatan bahwa ia tidak ingin meninggalkan Girona, tetapi tawaran 20 juta euro, yang memenuhi klausul pembebasannya bisa cukup untuk menjalin kesepakatan.
Pilihan lain adalah Willian Jose. Penyerang Real Sociedad mendapat persaingan ketat dari Alexander Isak dan hampir ke Tottenham pada bulan Januari. Pada akhirnya ia tinggal di San Sebastian dan meminta maaf kepada para penggemar La Real.
Kepindahan ke Barcelona akan memenuhi keinginannya untuk bermain bagi klub besar. Tetapi klausul transfer 70 juta euro membuat segalanya sedikit lebih rumit. Problemnya adalah sedikitnya anggaran transfer yang tersedia di Barcelona.
Pilihan yang lebih terjangkau adalah Loren dari Real Betis yang memiliki klausul pelepasan 60 juta euro, tetapi bisa dikurangi setengahnya, sebagaimana catatan kecil di kontraknya.
Kesepakatan lain yang bisa dijalin melibatkan Carlos Bacca dari Villarreal, pemain Valencia Kevin Gamiero, atau bahkan pemain depan Getafe - Angel, Jorge Molina, Mata atau Deyverson.
Opsi yang paling ekonomis dan mungkin paling layak nampaknya adalah membawa striker dari tim Barcelona B, seperti Rey Manaj, Kike Saverio atau Hirobi Ake.