Ini jadi kemenangan kedua beruntun Spanyol. Cek videonya!
Kapten Valencia, Carlos Soler, menghasilkan gol ketiganya untuk tim nasional Spanyol dengan cara yang cantik. Gelandang berusia 25 tahun itu menyambut umpan Marcos Asensio dengan sebuah sontekan ke gawang Republik Ceko di Estadio La Rosaleda, Malaga, Senin (13/6/2022) dini hari WIB.

Spanyol melanjutkan rentetan hasil positif di UEFA Nations League 2022/2023 dengan kemenangan 2-0 atas Republik Ceko. Kemenangan yang cukup penting setelah mereka mengalahkan Swiss, beberapa hari lalu.

Pablo Sarabia menjadi penentu kemenangan lewat gol di menit 75 seteleh Soler membuka skor menit 24. Bagi Soler ini menjadi penncapaian yang layak dianggakan.

Soler adalah bagian dari tim Olimpiade Spanyol yang ambil bagian dalam turnamen 2020 yang tertunda di Jepang, dan berakhir dengan medali perak. Kemudian, pada Agustus 2021, dia dipanggil ke tim senior untuk pertandingan melawan Swedia, Georgia, dan Kosovo.





Dia melakukan debutnya pada 2 September 2021 saat bertandang ke Swedia. Dia mencetak gol tendangan voli setelah empat menit dalam kekalahan 2-1. Tiga hari kemudian dia mencetak gol lagi dalam kemenangan 4-0 atas Georgia di Badajoz. Kini, gol ketiganya lahir di Malaga.



Selanjutnya, Spanyol akan bertemu Swiss lagi. Duel akan digelar pada 24 September 2022 di Estadio La Romareda, Zaragoza.