Tampaknya lagi shooting buat iklan. Cek videonya!
Kepindahan Gabriel Jesus dari Manchester City ke Arsenal tampaknya hanya tinggal diumumkan ke publik. Pasalnya, baru-baru ini muncul sebuah video yang kemudian viral saat penyerang Brasil itu mengenakan jersey The Gunners. Uniknya, seragam merah itu dia kenakan di Emirates Stadium di depan sejumlah kamera.

Rumor Gabriel Jesus meninggalkan Man City menguat sejak kedatangan Erling Haaland. Dan, Arsenal menjadi klub yang paling serius meminati pemain yang musim lalu mencetak 13 gol dan mencatatkan 12 assist dalam 41 pertandingan untuk tim asuhan Pep Guardiola.

Arsenal butuh pengalaman Gabriel Jesus. Sebab, selama enam tahun tinggal di Etihad Stadium, dia memenangkan liga empat kali, dan bermain pada 236 pertandingan plus 95 gol.

Di Arsenal, Jesus akan bersaing dengan Eddie Nketiah untuk posisi penyerang tengah. Gabriel Jesus akan menjadi rekrutan keempat Arsenal musim panas ini setelah Marquinhos, Fabio Vieira, dan Matt Turner.

Uniknya, sebelum diperkenalkan secara resmi ke publik, sebuah video viral di media sosial. Dalam tayangan tersebut, Gabriel Jesus terlihat mengenakan seragam baru Arsenal dan berjalan di sekitar lapangan Emirates Stadium. Video tersebut bocor ke publik setelah beredar secara online dan kemungkinan tanpa sepengetahuan pemain yang bersangkutan.



Dengan bocornya video tersebut, kini para pendukung The Gunners sedang menunggu pengumuman resmi kepindahan pemain berusia 25 tahun itu.

Rekaman itu menunjukkan Gabriel Jesus mengenakan jersey lengkap Arsenal berjalan di pinggir lapangan diikuti oleh sorot kamera dari tim media klub. Pemain Brasil itu mengenakan jersey No.9, yang sebelumnya dikenakan  Alexander Lacazatte.

Momen tersebut terjadi setelah Gabriel Jesus tertangkap kamera sedang bertemu dengan Direktur Teknik Arsenal, Edu Gaspar, di sebuah rumah sakit tak lama setelah melalukan pemeriksaan medis. Dan, transfer Gabriel Jesus diperkirakan 45 juta pounds (Rp815 miliar).