Dari namanya sudah bisa ditebak siapa yang menjadi pelopor..
Dari tahun ke tahun, selalu saja ada kiper asal Denmark yang berhasil mencuri perhatian di Liga Premier. Peter Schmeichel merupakan salah satu kiper terbaik di sepakbola Inggris. Jejak "Raksasa Denmark" diikuti sang putra, Kasper Schmeichel. Baik bapak maupun anak sama-sama pernah mengangkat trofi Liga Premier.
Momen Wayne Rooney Bikin Assist Super Keren di DC United, Masih Ingat?
Saat bola bergerak ke arahnya, Kasper Schmeichel mengatur dirinya sendiri dan mengangkat tangannya ke dagu. Lalu, menyelipkan siku ke dalam sebelum membiarkan bola mengenai dadanya. Penempatan lengannya menciptakan penghalang dan bola kemudian berhenti.
Kenalkan Zidane Iqbal, Bocah Irak Ikut Tampil di Tur Pramusim Man United
Itu sangat berbeda dari apa yang diperlihatkan kebanyakan kiper. Tapi, itu jelas bekerja dengan baik bagi mereka yang telah menguasai tekniknya. Sebab, cara ini dianggap lebih aman untuk menangkap bola dan bisa meminimalkan risiko blunder.
Ada lagi pengakuan Steve Hale, pelatih dengan Lisensi Kiper A UEFA. Dia mengungkapkan, rekan setim Kasper Schmeichel di Leicester City, Daniel Iversen, juga melakukannya. Sama seperti Kasper Schmeichel, Daniel Iversen berasal dari Denmark dan main untuk Denmark U-16 hingga U-21.
Kasper Schmeichel ??
— Mille (@iDanishCamille) September 9, 2020
- shows what is now known as
‘The danish catch’ pic.twitter.com/1ND2OnHJEj