Apa yang sebenarnya terjadi? Ini analisisnya..
Beberapa tahun lalu, sepakbola dikejutkan dengan penampilan memikat pemain berusia belasan tahun di lini tengah Barcelona. Jebolan La Masia itu bernama Riqui Puig, dan disebut memiliki gaya main seperti Lionel Messi dan Andres Iniesta. Ada pula yang menyebutnya mirip Xavi Hernandez.
Penampakan Jersey Paling Aneh di Dunia, Milik Klub Kasta Bawah Inggris
Sayang, Riqui Puig tidak pernah bermain secara reguler. Dirinya hanya mampu mendapatkan kesempatan tampil 14 kali untuk Barcelona sepanjang musim lalu, meski di belakangnya tertulis nomor punggung enam. Itu adalah nomor yang dikenakan Xavi Hernandez.
Catat, Jadwal Resmi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023
Meski menggunakan seragam keramat, Xavi Hernandez ternyata kurang puas dengan performa Riqui Puig. Sang pelatih mengatakan Riqui Puig tidak akan masuk dalam rencananya musim depan. Kontrak Riqui Puig juga akan berakhir pada musim panas 2023.
LA Galaxy adalah klub besar di MLS. Tapi, jika Riqui Puig bermain di sana di usia 22 tahun, itu adalah penurunan karier yang sangat besar. Reputasinya di masa muda sebagai calon bintang Barcelona sebenarnya masih sangat pantas bermain di La Liga, Serie A, atau Liga Premier.
Riqui Puig has reached a verbal agreement to join LA Galaxy, reports @diarioas pic.twitter.com/gSR4mTE7yc
— B/R Football (@brfootball) August 1, 2022
Tapi, sepakbola memang kejam. Musim panas ini, Barcelona menumpuk pemain di lini tengah setelah kedatangan Franck Kessie. Barcelona juga masih memiliki Gavi dan Pedri. Ada juga Nico Gonzalez dan Sergio Busquets. Tak lupa, Frankie de Jong. Apalagi, rumor juga menyebut nama Bernardo Silva.
Jadi, hal yang paling masuk akal bagi Riquei Puig adalah pindah. Tapi, jika MLS yang jadi pilihannya, itu akan menjadi penurunan karier.
Negotiations ongoing between LA Galaxy and Riqui Puig. All parties are optimistic as Barcelona are prepared to approve the deal, final details of player’s contract being discussed. ?⚪️ #LAGalaxy
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) August 2, 2022
Barcelona want guaranteed sell-on clause included in the deal. pic.twitter.com/kfs0MEm5U1