Kasper Schmeichel adalah legenda Leicester City..
Meninggalkan klub yang telah dibela selama bertahun-tahun bukan hal mudah bagi pemain sepakbola profesional. Ada banyak kenangan yang harus ditinggalkan demi masa depan di klub yang baru. Kasper Schmeichel contohnya.

Kasper Schmeichel baru saja memutuskan meinggalkan Leicester City untuk membela OGC Nice di Ligue 1. Ini bukan hal yang mudah bagi kiper Denmark. Pasalnya, dia memulai segalanya di King Power Stadium dari nol. Dia membantu The Foxes promosi. Lalu, menjuarai Liga Premier.

Pemain berusia 35 tahun itu kemudian mengucapkan selamat tinggal kepada suporter Leicester City lewat sebuah pesan menyentuh di media sosial. Melalui Twitter, Kasper Schmeichel melihat kembali beberapa sorotan dari waktunya di King Power Stadium setelah menandatangani kontrak pertama pada 2011.

Kasper Schmeichel memulainya dengan mengingat masa-masa membantu Leicester City promosi ke papan atas pada 2014. Penjaga gawang Denmark itu dengan cepat juga menyoroti momen kemenangan bersejarah di Liga Premier.

Berbagi foto dirinya dan rekan setimnya yang merayakan dengan trofi dan medali, dia menggambarkannya sebagai mimpi yang menjadi kenyataan. Dirinya juga mengakui bahwa dia tidak yakin apakah suatu saat akan bisa mendekati pencapaian tersebut.

Kasper Schmeichel juga membagikan foto dirinya dengan David Beckham memegang trofi Liga Premier bersama, mengingat apa yang dia gambarkan sebagai "siang yang tidak akan pernah dilupakan". Itu karena dia tumbuh dewasa menyaksikan pemain Inggris itu mengangkat trofi.



Bergerak ke bawah, dia mengingat kenangan saat merayakan ulang tahun ke-60 mantan pemilik Leicester City, Vichai Srivaddhanaprabha, yang dia sebut sebagai bos, sambil berbagi gambar momen-momen sedih setelah kematiannya pada 2018 akibat kecelakaan helikopter.



"Periode yang sulit tetapi menunjukkan kesatuan yang mewujudkan persis seperti apa Leicester (2018)," tulis Kasper Schmeichel.

Menutup perayaan kariernya di Leicester, Kasper Schmeichel membahas kemenangan Piala FA dan Community Shield musim lalu. Dia mencatat bahwa kemenangan Piala FA adalah momen bersejarah dan membanggakan setelah menjuarai Liga Premier.





Menutup penghormatannya, Kasper Schmeichel mengakhiri dengan mengucapkan terima kasih kepada para penggemar, rekan satu tim, dan orang-orang ada di belakang layar yang membuat 11 musimnya menjadi sangat istimewa. "Terima kasih dan sampai jumpa lagi. Kasper".

Kasper Schmeichel meninggalkan Leicester City sebagai Player of the Season dua kali dan Player's Player of the Season dua kali. Dia juga membuat 479 penampilan untuk klub dan mengangkat Liga Premier dalam apa yang tetap menjadi salah satu kisah terbesar olahraga.