Alexis Sanchez segera bergabung dengan klub Ligue 1 Marseille
Alexis Sanchez capai kesepakatan dengan klub Ligue 1 setelah Marseille mengonfirmasi bahwa mereka telah menyetujui kesepakatan secara prinsip dengan mantan penyerang Arsenal dan Manchester United.
Inter Milan telah mengumumkan pemutusan kontrak dengan Alexis Sanchez pada Senin (8/8/2022).
Pemain internasional Chili itu adalah bagian dari tim Inter Milan yang memenangkan gelar Serie A di musim 2020-2021.
Sanchez adalah pemain yang sukses mencetak gol kemenangan dramatis pada menit ke-121 saat melawan Juventus di Supercoppa Italiana pada bulan Januari.
Marseille mengumumkan kesepakatan untuk Sanchez pada hari Selasa (10/8/2022), dengan mengatakan bahwa Olympique de Marseille dan Sanchez telah menyetujui kesepakatan secara prinsip.
"Pemain internasional Chili dengan 143 caps yang telah memenangkan 17 trofi dalam karirnya akan berkomitmen dalam beberapa jam ke depan tergantung pada keberhasilan pemeriksaan medisnya,"
Alexis Sanchez akan menjadi penandatanganan ke-12 klub Ligue 1 di jendela transfer.
Sebelumnya, Marseille telah melakukan kesepakatan dengan para pemain di musim lalu yang dibuat permanen, serta tambahan baru seperti Jordan Veretout, Jonathan Clauss dan peminjaman Nuno Tavares.
Pemain berusia 33 tahun itu hanya berhasil mencetak lima gol dalam 27 penampilan Serie A untuk Inter musim lalu, meskipun hanya tujuh di antaranya ia tampil sebagai starter.
Secara keseluruhan, Sanchez membuat 109 penampilan untuk Nerazzurri setelah tiba dari United pada 2019, dan mencetak 20 gol.
Inter Milan telah mengumumkan pemutusan kontrak dengan Alexis Sanchez pada Senin (8/8/2022).
BACA BERITA LAINNYA
Ini Faktor yang Meyakinkan Wijnaldum Bersedia Gabung ke AS Roma
Ini Faktor yang Meyakinkan Wijnaldum Bersedia Gabung ke AS Roma
Alexis Sanchez akan menjadi penandatanganan ke-12 klub Ligue 1 di jendela transfer.
Secara keseluruhan, Sanchez membuat 109 penampilan untuk Nerazzurri setelah tiba dari United pada 2019, dan mencetak 20 gol.