Baru berusia 15 tahun tapi sudah teken kontrak profesional. Semoga kariernya seperti namanya. Oerip. Urip. Hidup.
Kalau berbicara pemain keturunan Indonesia yang berkiprah di Eropa, maka tak akan ada habisnya. Radja Nainggolan, Giovanni van Bronkost dan nama-nama dari generasi terbaru juga banyak. Nama baru terus-terusan akan muncul juga.
Dalam pada itu, Anda mungkin belum pernah mendengar nama Julian Oerip, pemain muda berdarah Surabaya, yang arti nama belakangnya berasal dari kata urip. Hidup.
Yang bersangkutan baru-baru ini secara resmi dikontrak secara profesional oleh tim Liga Utama Belanda atau Eredivisie AZ Alkmaar, pada Senin (8/8). Oerip dipagari kontrak hingga 2025.
Dan itu menjadi kontrak profesional pertama yang didapatkan oleh Oerip dan hebatnya di usia yang masih berusia 15 tahun.
Pastinya Oerip sangat senang dan bangga bisa membela AZ Alkmaar di usianya yang masih muda saat ini. Pemain yang pernah menjuarai Piala KNVB U-16 itu akan memberikan kemampuan terbaiknya.
Pelatih Akademi AZ Alkmaar, Paul Brandenburg, telah banyak melihat bagaimana sang pemain berkembang pesat sejak awal bergabung. Ia menilai sosok Oerip merupakan gelandang serba bisa yang jarang ditemukan bakat seperti itu pada pemain seusianya.
Memiliki kemampuan mencetak gol dan bertahan sama baiknya. Oerip juga dinilai eksplosif dan memiliki stamina luar biasa.
"Terbukti dia selalu menjadi pemain penting dalam beberapa musim terakhir lewat kontribusi gol dan assist-nya,” kata Brandenburg.
Menurut catatan data dari Transfermarkt, Julian Oerip memang merupakan jebolan Akademi AZ Alkmaar. Ia pertama kali masuk Akademi AZ Alkmaar pada 2017 tepatnya saat usianya waktu itu masih 9 tahun.
Berkat performa apiknya Oerip sampai diganjar 3 kali penghargaan Player of the Month oleh klubnya tersebut. Statistik nya sebagai gelandang sangat mentereng bak striker bagus dengan mencetak 5 gol serta 2 assist dari 7 penampilannya di Liga Belanda U-17 2021/22.
Dalam pada itu, Anda mungkin belum pernah mendengar nama Julian Oerip, pemain muda berdarah Surabaya, yang arti nama belakangnya berasal dari kata urip. Hidup.
BACA ANALISIS LAINNYA
Kisah Man United Beli Lebih 30 Pemain Sejak Era Ferguson Tanpa Ada yang Sukses
Kisah Man United Beli Lebih 30 Pemain Sejak Era Ferguson Tanpa Ada yang Sukses
Pelatih Akademi AZ Alkmaar, Paul Brandenburg, telah banyak melihat bagaimana sang pemain berkembang pesat sejak awal bergabung. Ia menilai sosok Oerip merupakan gelandang serba bisa yang jarang ditemukan bakat seperti itu pada pemain seusianya.
BACA BERITA LAINNYA
Momen Kiper Myanmar Dilempari Botol, Akibat Buang-buang Waktu
Momen Kiper Myanmar Dilempari Botol, Akibat Buang-buang Waktu
"Terbukti dia selalu menjadi pemain penting dalam beberapa musim terakhir lewat kontribusi gol dan assist-nya,” kata Brandenburg.