Ini yang dibilang orang dalam. Pelakunya tidak jauh-jauh.
Salah satu legiun asing PSS Sleman, Ze Valente, mengalami nasib kurang baik. Sudahlah mengalami kekalahan dari Persebaya Surabaya dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2022/23, pada Sabtu (27/8/2022) lalu. Di hari yang sama pemain asal Portugal itu rumahnya kerampokan dan maling menggandol sejumlah barang-barang berharga miliknya dan keluarga.

Hal itu ia curahkan di akun sosial media resmi miliknya. Dan kabar baiknya kini pihak kepolisan melalui Kasat Reskrim Polres Sleman, AKP Rony Prasadana, telah memberi kabar bahwa pelaku kejahatan itu berhasil diungkap dan ditangkap.

Rony mengatakan bahwa maling di rumah Ze Valente  yang terletak  di Jalan Kaliurang itu tak lain adalah asisten rumah tangga (ART) alias pembantu Ze Valente sendiri.



"Kemarin ada salah satu Pemain PSS Sleman yang merasa kecurian. Itu sudah tertangkap (pelakunya), ternyata (malingnya) pembantunya sendiri," kata Rony saat ditemui di Polres Sleman, Senin (29/8/2022).

Namun Rony belum mendetailkan kronologi pencurian tersebut termasuk juga bagaimana proses penangkapan pelaku yang ternyata orang dalam itu.

Semoga dengan ini Ze Valente bisa tenang dan bermain dengan penuh semangat lagi bersama PSS Sleman.