Atas nama rotasi, harus ada yang mengalah. Siapa dia?
Real Madrid tidak memiliki banyak waktu istirahat sepanjang musim ini. Berstatus juara bertahan La Liga dan Liga Champions, Los Blancos memiliki banyak agenda.
Luis Suarez Bikin Gol Keren untuk Nacional di El Clasico Uruguay
"Tidak benar dia (Karim Benzema) tidak memiliki pemain pengganti. Ada Mariano, Eden Hazard, Rodrygo, Marco Asensio dapat bermain di posisi itu. Luka Modric juga telah bermain di sana juga, meski itu tidak berjalan dengan baik," ujar Carlo Ancelotti soal kemungkinan melakukan rotasi melawan Glasgow Celtic.
Kisah Karier Legendaris Nwankwo Kanu di Arsenal
"Fakta bahwa kami bermain setiap tiga hari sekali pada saat ini bererti dia (Karim Benzema) harus beristirahat beberapa pertandingan. Hari ini (lawan Real Betis) dia tidak tajam dalam penyelesaian. Tapi, itu bukan karena fisik apa pun," tambah Carlo Ancelotti.
'Might have to rest': Karim Benzema could skip Celtic v Real Madrid as Spaniards maintain 100 per cent La Liga record https://t.co/sfYauUCu4k
— Celtic.Pundit365.Com (@CelticPundit365) September 4, 2022
Iker Bravo, dorsal 21. Espero que esté en la lista para la Champions. pic.twitter.com/DfnL1mDOps
— Ramón Álvarez de Mon (@Ramon_AlvarezMM) September 2, 2022
Dalam daftar 25 pemain yang dikirimkan Carlo Ancelotti ke UEFA untuk terbang ke Skotlandia, terdapat Iker Bravo dan Vinicius Tobias. Dua pemain muda itu selama ini berkompetisi dengan Real Madria Castilla asuhan Raul Gonzalez. Iker Bravo didaftarkan dengan No.36, sementara Vinicius Tobias dengan No.37.
Keputusan memasukkan Iker Bravo dan Vinicius Tobias sangat mengejutkan. Khusus Iker Bravo, dirinya baru datang jelang hari penutupan transfer window musim panas. Dia didatangkan sebagai salah satu opsi untuk No.9 di masa depan jika Karim Benzema tidak moncer lagi.
Jadi, kita lihat saja apa yang bisa dilakukan Carlo Ancelotti dengan Iker Bravo dan tanpa Karim Benzema di lapangan.
? Day 1 for Iker Bravo. pic.twitter.com/sT6Sm2Pq3D
— Madrid Zone (@theMadridZone) September 2, 2022