Berikut kritik tajam dari fans Arsenal.
Fans tim nasional Inggris telah menunjukkan ketidaksenangan mereka di media sosial, apalagi setelah Gareth Southgate memasukkan kapten Manchester United, Harry Maguire, dalam skuad The Three Lions.

Southgate baru saja mengumumkan skuad berisikan 28 pemain pada Kamis (15/9/2022) sore waktu setempat. Penunjukan pemain itu sebagai persiapan Inggris menjelang pertandingan UEFA Nations League melawan tim nasional Italia dan Jerman.



Nama-nama yang dipanggil selain Maguire adalah Luke Shaw dan Trent Alexander-Arnold. Tiga pemain tersebut memang merupakan nama langganan di tim nasional. Akan tetapi, mengingat performa mereka di klub awal musim ini, banyak pihak meragukan kemampuan mereka, terutama Maguire.

Tak pelak, masuknya Maguire telah mengejutkan banyak penggemar, khususnya penggemar Arsenal yang merasa Benjamin White lebih layak mendapat tempat di skuad setelah awal yang menjanjikan untuk Arsenal di Liga Premier musim ini.

Fans The Gunners melalui media sosial lantas mempertanyakan keputusan Southgate.

Seorang penggemar berkata: “Kita perlu melakukan percakapan yang jujur tentang mengapa Eric Dier, Coady, Maguire, dan Guehi masuk daftar skuad Inggris. Sementara Ben White tidak dapat ditemukan di mana pun, meskipun dia lebih baik dari keempat pemain itu.”

Yang lain dengan tegas menulis tweeted: “Benjamin White telah menjadi bek Inggris terbaik di liga musim ini. Jika Southgate berpikir Maguire dan Cody pantas dipanggil sebelum Ben, dia keliru.”

Penggemar ketiga menambahkan: “Ben White tidak termasuk dalam skuad Inggris, tetapi Harry Maguire? Apakah itu masuk akal.”

Penggemar Arsenal lainnya berkata: “Saya senang White tidak akan menghadapi risiko cedera dengan Inggris, tapi bagaimana Maguire dan Coady bisa mengatasinya? Benar-benar gila."

Tentang semua suara kritik yang datang itu, Southgate dengan santai berbicara.

"Jelas, kami memiliki sejumlah pemain termasuk Ben Chilwell, Luke Shaw, Harry Maguire, dan Kalvin Phillips yang tidak banyak mendapat kesempatan bermain dengan klub mereka,” ungkap Southgate.

“Ini tidak ideal, tetapi kami merasa mereka telah, dan bisa menjadi, pemain penting bagi kami. Ini bukan situasi yang sempurna, tetapi masih banyak pertandingan yang harus dimainkan sebelum Qatar.”

Ini adalah skuad Inggris terakhir Southgate sebelum dia harus menyelesaikan skuad untuk Piala Dunia di Qatar, yang akan dimulai pada November 2022.

Pertandingan pertama Inggris di turnamen paling bergengsi itu akan melawan tim nasional Iran.