Salah satunya berujung gol. Cek videonya!
Mantan bintang Arsenal yang sekarang bermain untuk Al Sadd di Liga Qatar, Santi Cazorla, dikenal sebagai ahli tendangan bebas. Pemain asal Spanyol itu punya kemampuan kaki kiri dan kanan sama baiknya saat melakukan eksekusi.

Selama karier profesionalnya yang panjang, Santi Cazorla terkenal dengan kemampuan dua kaki yang sama bagus. Saat bermain di Liga Premier, dia sering mengambil bola mati dengan kedua kakinya. Begitu pula ketika bermain di La Liga dengan beberapa klub.

Dengan kemampuan yang sangat bagus itu, belum lama ini, Santi Cazorla unjuk keterampilan tendangan bebas saat membantu timnya menang 4-0 melawan Al Sailiya di Piala Qatar.

Pada pertandingan tersebut, Al Sadd mendapatkan kesempatan melakukan freekick beberapa kali. Yang pertama, Santi Cazorla melakukan tendangan bebas dengan kaki kirinya pada menit 42. Bola sepakan eks pemain Villarreal tersebut membentur tiang gawang dengan telak.

Kemudian, pada menit 75, Al Sadd kembali mendapatkan kesempatan tendangan bebas. Santi Cazorla kembali mengambil kesempatan tersebut. Tapi, dia berganti menggunakan kaki kanannya. Kali ini, bola menemukan bagian belakang gawang saat usahanya gagal  dihentikan kiper lawan.

Meski gagal, rekaman dua tendangan bebas Santi Cazorla menggunakan dua kaki berbeda viral. Dengan cepat fans bereaksi terhadap upaya Santi Cazorla di media sosial. 

"Tentu saja, siapa lagi selain Santi Cazorla yang bisa melakukan tendangan bebas dengan kedua kakinya dan mencetak gol di salah satunya," tulis salah satu pengguna Twitter. Yang lain menulis: "Anda tidak akan pernah melihat pemain yang begitu baik dengan kedua kakinya seperti Santi Cazorla". 

Ada juga yang menuliskan: "Ini seperti sihir, tidak ada kaki yang lemah, dia pesulap cantik kami".

Santi Cazorlamemang  terkenal lihai menggunakan kedua kakinya untuk mengambil tendangan sudut. Sebut saja saat Arsenal melawan Watford pada 2016. Saat itu, dia disarankan Laurent Koscielny untuk mencoba menggunakan kaki kanan dan kiri secara bergantian.



Dan, pada 2015, Santi Cazorla pernah memberi tahu situs resmi Arsenal tentang kemampuan kedua kakinya. "Saya selalu lebih suka kaki kanan sejak saya masih muda. Tapi, sejak saya terluka di pergelangan kaki kanan saya, saya mulai lebih sering menggunakan kaki kiri saya," kata Santi Cazorla.

"Mampu menggunakan kedua kaki adalah sesuatu yang datang secara alami kepada saya sejak saya mulai bermain. Tapi, itu adalah sesuatu yang terus saya kerjakan dengan cara yang sangat kuat untuk memastikan bahwa level saya tidak pernah turun," tambah Santi Cazorla.

"Semuanya berasal dari kerja keras. Setelah sesi latihan, saya akan tinggal setengah jam dan menendang bola ke dinding dengan kaki saya yang lebih lemah berulang-ulang untuk memastikan itu menjadi lebih kuat dan lebih baik. Pemain harus ingat bahwa semuanya berasal dari kerja keras," pungkas Santi Cazorla.