Pelatih asal Kolombia ini pernah menukangi Ekuador. Masih ingat?
Luis Fernando Suarez pernah membuat kejutan di Piala Dunia 2006 saat menukangi Ekuador. Kini, pria asal Kolombia tersebut bertekad melakukan hal yang sama dengan Kosta Rika di Piala Dunia 2022.
Sejarah mencatat, Luis Fernando Suarez adalah pelatih yang memiliki jasa besar bagi sepakbola Ekuador. Pada 2006, dia datang ke medan pertempuran di Jerman dengan pemain-pemain Ekuador, yang relatif tidak dikenal. Dia datang dengan modal semangat dan kepercayaan diri tinggi.
Hasilnya, Ekuador mampu tampil mengesankan di Piala Dunia 2006. Bukan hanya memukau, La Tri juga sanggup mencapai babak 16 besar.
Berbekal pengalaman di Piala Dunia 2006, Luis Fernando Suarez datang ke Piala Dunia 2022 dengan tim yang berbeda, dengan pasukan barunya, yaitu tim nasional Kosta Rika. Los Ticos menjadi rombongan terakhir peserta Piala Dunia 2022 setelah memenangkan play-off antarzona melawan Selandia Baru.
Tentu saja, Kosta Rika bakal menjalani pertandingan yang tidak mudah. Dia akan memimpin anak-anak asuhnya bersaing di Grup E melawan Spanyol, Jepang, dan Jerman. D atas kertas dan di lapangan, ini bukan pekerjaan mudah lantaran dua lawan Kosta Rika berstatus mantan tim juara.
Namun, jika melihat keberuntungan Luis Fernando Suarez saat melatih negara, potensi Kosta Rika mengejutkan tetap ada.
Fakta menunjukkan, sepanjang karier kepelatihan, tak ada banyak prestasi yang bisa dibanggakan oleh Luis Fernando Suarez. Juru taktik berusia 62 tahun ini baru mengoleksi satu gelar juara. Itupun diraih di level klub bersama Atletico Nacional saat merengkuh gelar Categoria Primera A 1999.
Sejak juara di Liga Kolombia, Luis Fernando Suarez masih belum bisa merengkuh prestasi apa lainnya, baik itu di level klub maupun tim nasional. Dia baru bisa melakukan kejutan demi kejutan, seperti saat Piala Dunia 2006.
Bersama Kosta Rika, Luis Fernando Suarez sudah memimpin 22 pertandingan level internasional. Hasilnya, 12 pertandingan dimenangi dan lima lainnya berakhir imbang. Sisanya, lima duel berujung kekalahan.
Data dan fakta Luis Fernando Suarez
Nama lengkap: Luis Fernando Suarez Guzman
Lahir: Medellin, Kolombia, 23 Desember 1959
Tim saat ini: Kosta Rika
Karier bermain senior
1980-1993: Atletico Nacional
1994–1995: Deportivo Pereira
Karier kepelatihan
1999–2000: Atletico Nacional
2001: Deportivo Cali
2001: Mendeportasi Tolima
2003–2004: Aucas
2004–2007: Ekuador
2008: Aucas
2009: Atletico Nacional
2009–2010: Juan Aurich
2011–2014: Honduras
2015: Universitario
2015–2016: Dorados de Sinaloa
2017–2018: La Equidad
2018–2019: Junior Barranquilla
2021: Atletico Bucaramanga
2021–sekarang: Kosta Rika
Sejarah mencatat, Luis Fernando Suarez adalah pelatih yang memiliki jasa besar bagi sepakbola Ekuador. Pada 2006, dia datang ke medan pertempuran di Jerman dengan pemain-pemain Ekuador, yang relatif tidak dikenal. Dia datang dengan modal semangat dan kepercayaan diri tinggi.
BACA ANALISIS LAINNYA
Buntut Kerusahan Laga Kontra Persebaya, Arema FC Terancam Hukuman Berat
Buntut Kerusahan Laga Kontra Persebaya, Arema FC Terancam Hukuman Berat
Fakta menunjukkan, sepanjang karier kepelatihan, tak ada banyak prestasi yang bisa dibanggakan oleh Luis Fernando Suarez. Juru taktik berusia 62 tahun ini baru mengoleksi satu gelar juara. Itupun diraih di level klub bersama Atletico Nacional saat merengkuh gelar Categoria Primera A 1999.
BACA BIOGRAFI LAINNYA
Profil Pelatih Piala Dunia 2022: Gregg Berhalter, Amerika Serikat
Profil Pelatih Piala Dunia 2022: Gregg Berhalter, Amerika Serikat
Bersama Kosta Rika, Luis Fernando Suarez sudah memimpin 22 pertandingan level internasional. Hasilnya, 12 pertandingan dimenangi dan lima lainnya berakhir imbang. Sisanya, lima duel berujung kekalahan.
Nama lengkap: Luis Fernando Suarez Guzman
Lahir: Medellin, Kolombia, 23 Desember 1959
Tim saat ini: Kosta Rika
Karier bermain senior
1980-1993: Atletico Nacional
1994–1995: Deportivo Pereira
1999–2000: Atletico Nacional
2001: Deportivo Cali
2001: Mendeportasi Tolima
2003–2004: Aucas
2004–2007: Ekuador
2008: Aucas
2009: Atletico Nacional
2009–2010: Juan Aurich
2011–2014: Honduras
2015: Universitario
2015–2016: Dorados de Sinaloa
2017–2018: La Equidad
2018–2019: Junior Barranquilla
2021: Atletico Bucaramanga
2021–sekarang: Kosta Rika