Usia yang sangat muda untuk gantung sepatu.
Jantung adalah bagian vital yang dibutuhkan oleh manusia, lebih-lebih perlu seorang pesepakbola yang pekerjaannya tak terlepas dari kekuatan fisik.

Beberapa pemain punya masalah jantung, dan itu membuat mereka harus pensiun lebih awal. Sebut saja Sergio Aguero. Atau yang hampir mengalami hal serupa adalah Christian Eriksen.

Satu pesepakbola terbaru yang mengalami masalah yang sama adalah Enock Mwepu, sama seperti legenda Manchester City dan eks Barcelona, seorang Mwepu harus mengakhiri kariernya di atas lapangan hijau lebih cepat.

Pemain Brighton & Hove Albion yang dalam sebuah laga pernah mencetak gol indah melawan Liverpool itu gantung sepatu di usianya yang relatif sangat muda yakni 24 tahun.

Keputusan itu diambil setelah Mwepu jatuh sakit saat dalam penerbangan untuk bergabung dengan Timnas Zambia dalam jeda internasional bulan September lalu. Setelah dirawat di rumah sakit di Mali, Mwepu sempat kembali ke Brighton untuk menjalani tes jantung. Dan hasilnya sangat buruk, dan Mwepu dinyatakan harus pensiun dini demi keselamatannya.

Hal itu juga telah diumumkan oleh pihak klub. Keputusan tersebut diambil semata untuk keselamatannya.



"Kondisi, yang dapat memburuk dari waktu ke waktu, akan menempatkan Enock pada risiko yang sangat tinggi untuk menderita penyakit jantung yang berpotensi fatal, jika dia terus bermain sepak bola kompetitif," bunyi pernyataan klub.

Pemain berposisi gelandang itu mulai memperkuat Brighton sejak musim 2021/22 usai didatangkan dari RB Salzburg.

Menurut catatan Transfermarkt, total 27 laga dilakoni Mwepu bersama tim utama Brighton. Dan sejauh musim ini, Mwepu mencatatkan enam penampilan di Liga Inggris dengan satu assist.

Selama memperkuat The Seagulls, salah satu momen terbaik Mwepu adalah ketika menghadapi Liverpool di Anfield musim lalu.

Saat itu, Mwepu mencetak satu gol indah, di mana ia melepaskan sepakan jarak jauh yang melambung dan menghujam pojok kanan gawang tim besutan Juergen Klopp yang dikawal Alisson Becker.



Gol itu kini hanya tinggal kenangan.