Son telah kembali saudara-saudara!
Son Heung-min mencetak gol tendangan voli untuk Tottenham dalam kemenangan Liga Champions mereka atas Eintracht Frankfurt, Kamis dini hari (13/10/2022) WIB.

Spurs mengklaim kemenangan tipis 3-2 di Stadion Tottenham Hotspur setelah bermain melawan 10 orang di sebagian besar babak kedua.

Tottenham tertinggal lebih dulu lewat gol awal dari Daichi Kamada setelah kesalahan dari bek Spurs Eric Dier. Tapi mereka menyamakan kedudukan enam menit kemudian - Harry Kane memberikan umpan kepada Son dan pria Korsel itu tidak membuat kesalahan dengan penyelesaian akhirnya.

Tottenham kemudian diberikan penalti ketika Kane dijatuhkan di kotak penalti. Pemain internasional Inggris itu bangkit untuk mencetak gol kesembilannya musim ini di semua kompetisi.

Spurs kemudian melangkah lebih jauh ke depan berkat gol kedua yang spektakuler dari Son.

Pierre-Emile Hojbjerg yang melepaskan umpan silang kepada Son, eks pemain Bayer Leverkusen itu melepaskan tendangan voli keras melewati kiper Frankfurt Kevin Trapp.



“Sonny sudah kembali sayang,” tweet salah satu pendukung Tottenham setelah gol tersebut.

Sementara yang lain menambahkan: "Luar biasa!"

Frankfurt semakin sulit setelah turun minum ketika Tuta dikeluarkan dari lapangan karena mendapat kartu kuning kedua.

Namun tim tamu mampu membuat penyelesaian yang menegangkan ketika Faride Alidou membalaskan satu gol di menit-menit akhir waktu normal.

Spurs diberi kesempatan untuk mengakhiri pertandingan ketika mereka mendapat hadiah penalti kedua di masa injury time, tetapi tendangan penalti Kane hanya bisa melambung di atas mistar.

Pada akhirnya The Spurs berhasul mengamankan kemenangan 3-2 atas Frankfurt.

Kemenangan ini membuat tim Antonio Conte ke puncak grup D dengan raihan tujuh poin.