Saat ini lebih baik fokus perbaiki kompetisi daripada memaksakan kompetisi...
Persik Kediri bersama sponsor tim, Athletes For Good (AFG) mengunjungi langsung para korban Tragedi Kanjuruhan di Malang. Bantuan yang diberikan berupa materiil dan layanan psikologis.

Dalam rombongan tersebut, terdapat dua perwakilan pemain Persik, yaitu Arthur Irawan dan Dany Saputra. Selain itu, ada pula pihak dari Ikatan Psikolog Olahraga (IPO).

“Sebelum melakukan kegiatan penyerahan bantuan ini, manajemen Persik Kediri sudah berkoordinasi dengan manajemen Arema FC terlebih dulu. Selain memberikan bantuan, kami juga datang membawa tim psikolog yang akan membantu para korban nantinya.” ujar Arthur Irawan.

“Kami yakin para korban juga sangat membutuhkan dukungan setelah mengalami kesedihan yang mendalam karena kehilangan keluarga ataupun belum pulih psikis dan mentalnya pasca kejadian kemarin,” tambahnya.

Sebelum tiba di Malang, Persik sudah menggelar doa bersama di Stadion Brawijaya Kediri, Kamis (6/10) lalu. AFG dan Persik memahami bahwa para korban juga masih terkena dampak psikologis, sehingga memutuskan memberikan bantuan langsung dan bantuan layanan psikis.

Arthur Irawan berharap kehadiran psikolog dari Ikatan Psikologi Olahraga (IPO) yang disiapkan oleh pihaknya dapat membantu penguatan kepada korban maupun keluarga.



“Sesuai komunikasi dengan pihak manajemen Arema FC, nantinya bersama psikolog lainnya yang ada di posko, diharapkan para psikolog ini juga akan turun langsung ke korban,” ucap pemain berposisi sebagai bek kiri ini.

“Hal ini selaras dengan tujuan awal AFG yang fokus pada gerakan sosial untuk mengajak atlet, public figure atau siapapun agar dapat melakukan hal-hal yang baik kepada mereka yang membutuhkan,” tandasnya.