Jumlahnya banyak sekali. Siapa saja mereka? Ini daftarnya..
FIFA telah mengkonfirmasi daftar skuad lengkap dari masing-masing negara yang akan bermain di Piala Dunia 2022. Setiap negara, kecuali tim nasional Iran, mengambil alokasi penuh 26 pemain. Pertanyaannya, ada berapa banyak pesepakbola di Qatar yang bermain di Liga Premier? Ini datanya.

Sebagai kompetisi sepakbola terbaik di dunia, Liga Premier selalu menyumbang banyak pemain untuk turnamen-turnamen besar antarnegara sekelas Piala Eropa atau Piala Dunia.

Nah, fakta menunjukkan, 160 dari 831 pemain yang dipilih oleh 32 tim peserta bermain di Inggris atau Wales. Itu berarti 19%.

Dari jumlah sebanyak itu, Manchester City cukup dominan. Total, 16 pemain asuhan Pep Guardiola akan berada di Qatar. Bahkan, dari starting line-up yang digunakan menghadapi Brentford pada pertandingan terakhir sebelum Piala Dunia 2022, akhir pekan lalu, hanya Erling Haaland yang tidak akan hadir di turnamen.

Dari 16 pemain Man City, terdapat Kyle Walker, John Stones, Phil Foden, Jack Grealish, dan Kalvin Phillips, yang masuk skuad Inggris asuhan Gareth Southgate.

Setelah Man City, klub Inggris yang paling banyak menyumbang pemain berikutnya adalah Manchester United. Setan Merah punya 14 pemain. Mereka termasuk Cristiano Ronaldo serta rekan satu timnya di Portugal, Bruno Fernandes dan Diogo Dalot. Sementara Harry Maguire, Luke Shaw, dan Marcus Rashford masuk skuad The Three Lions.

Di posisi ketiga terdapat Chelsea, dengan 12 pemain. Jika Ben Chilwell, Reece James, dan N'Golo Kante tidak cedera, maka mereka akan mengalahkan Man United dalam jumlah pemain yang ikut bermain di Qatar.

Setelah Man City, Man United, dan Chelsea, Tottenham Hotspur memiliki 11 pemain di turnamen tersebut. Itu termasuk kapten Inggris dan Korea Selatan, yaitu Harry Kane dan Son Heung-min. Ada pula kapten Prancis, Hugo Lloris, yang memenangkan Piala Dunia terakhir kali pada 2018 di Rusia.

Harry Kane akan bergabung dalam skuad Inggris bersama Eric Dier. Sementara Richarlison dan Cristian Romero akan bermain untuk Brasil dan Argentina.

Selanjutnya, Arsenal memiliki 10 pemain yang akan pergi ke Qatar. Itu termasuk trio Inggris, Aaron Ramsdale, Bukayo Saka, dan Ben White. Lalu, Gabriel Jesus dan Gabriel Martinelli akan bekerja sama dengan Richarlison bersama Brasil. Sementara William Saliba akan membela Prancis.

Yang cukup mengejutkan adalah masuknya Brighton and Hove Albion di peringkat berikutnya. Mereka mengalahkan Liverpool karena menyumbang delapan pemain. Itu termasuk pemain sayap Jepang, Kaoru Mitoma. Lalu, Leandro Trossard akan beraksi untuk Belgia. Sementara Alexis Mac Allister berada di skuad Argentina bersama Lionel Messi.

Liverpool menyumbang tujuh pemain, termasuk bintang Inggris, Jordan Henderson dan Trent Alexander-Arnold. Sementara Darwin Nunez akan menjadi proposisi yang menarik untuk Uruguay.

Ada lagi Leicester City, yang menurunkan tujuh pemain. The Foxes dipimpin James Maddison dari Inggris dan Danny Ward dari Wales. Lalu, trio Belgia, Youri Tielemans, Wout Faes, dan Timothy Castagne.

Selain Liga Premier, liga berikutnya yang paling banyak menyumbangkan pemain untuk Piala Dunia 2022 adalah Spanyol. La Liga punya 85 pemain yang dipilih untuk merumput di Qatar. La Liga diikuti Bundesliga dengan 81 pemain, Serie A (73), dan Ligue 1 (59).



Nah, berikut ini adalah daftar pemain klub Liga Premier yang akan beraksi di Piala Dunia 2022:

1. Arsenal: Gabriel Jesus (Brasil), Gabriel Martinelli (Brasil), Aaron Ramsdale (Inggris), Bukayo Saka (Inggris), Ben White (Inggris), William Saliba (Prancis), Thomas Partey (Ghana), Takehiro Tomiyasu (Jepang), Granit Xhaka (Swiss), Matt Turner (AS)

2. Aston Villa: Emiliano Martinez (Argentina), Leander Dendoncker (Belgia), Jan Bednarek (Polandia), Matty Cash (Polandia)

3. Bournemouth: Chris Mepham (Wales), Kieffer Moore (Wales)

4. Brentford: Bryan Mbeumo (Kamerun), Mathias Jensen (Denmark), Mikkel Damsgaard (Denmark), Christian Norgaard (Denmark), Saman Ghoddos (Iran), David Raya (Spanyol)

5. Brighton and Hove Albion: Alexis Mac Allister (Argentina), Leandro Trossard (Belgia), Moises Caicedo (Ekuador), Pervis Estupinan (Ekuador), Jeremy Sarmiento (Ekuador), Tariq Lamptey (Ghana), Kaoru Mitoma (Jepang), Robert Sanchez (Spanyol)

6. Chelsea: Thiago Silva (Brasil), Mateo Kovacic (Kroasia), Mason Mount (Inggris), Raheem Sterling (Inggris), Conor Gallagher (Inggris), Kai Havertz (Jerman), Hakim Ziyech (Maroko), Edouard Mendy (Senegal), Kalidou Koulibaly (Senegal), Cesar Azpilicueta ( Spanyol), Denis Zakaria (Swiss), Christian Pulisic (AS)

7. Crystal Palace : Joachim Andersen (Denmark), Jordan Ayew (Ghana)

8. Everton: Amadou Onana (Belgia), Jordan Pickford (Inggris), Conor Coady (Inggris), Idrissa Gueye (Senegal)

9. Fulham: Joao Palhinha (Portugal), Aleksandar Mitrovic (Serbia), Antonee Robinson (AS), Tim Ream (AS), Harry Wilson, Danial James (Wales)

10. Leicester City: Youri Tielemans (Belgia), Timothy Castagne (Belgia), Wout Faes (Belgia), James Maddison (Inggris), Daniel Amartey (Ghana), Nampalys Mendy (Senegal), Danny Ward (Wales)



11. Leeds United: Rasmus Kristensen (Denmark), Brenden Aaronson (AS), Tyler Adams (AS)

12. Liverpool: Alisson (Brasil), Fabinho (Brasil), Jordan Henderson (Inggris), Trent Alexander-Arnold (Inggris), Ibrahima Konate (Prancis), Virgil van Dijk (Belanda), Darwin Nunez (Uruguay)

13. Manchester City: Julian Alvarez (Argentina), Kevin De Bruyne (Belgia), Ederson (Brasil), Kyle Walker (Inggris), John Stones (Inggris), Phil Foden (Inggris), Jack Grealish (Inggris), Kalvin Phillips (Inggris), Ilkay Gundogan (Jerman), Nathan Ake (Belanda), Joao Cancelo (Portugal), Ruben Dias (Portugal), Bernardo Silva (Portugal), Rodri (Spanyol), Aymeric Laporte (Spanyol), Manuel Akanji (Swiss)

14. Manchester United: Lisandro Martinez (Argentina), Casemiro (Brasil), Fred (Brasil), Antony (Brasil), Christian Eriksen (Denmark), Harry Maguire (Inggris), Luke Shaw (Inggris), Marcus Rashford (Inggris), Raphael Varane (Prancis), Tyrell Malaycia (Belanda), Cristiano Ronaldo (Portugal), Bruno Fernandes (Portugal), Diogo Dalot (Portugal), Facundo Pellistri (Uruguay)

15. Newcastle United: Bruno Guimaraes (Brasil), Nick Pope (Inggris), Kieran Trippier (Inggris), Callum Wilson (Inggris), Fabian Schaer (Swiss)

16. Nottingam Forest: Brandon Aguilera (Kosta Rika), Cheikhou Kouyate (Senegal), Remo Freuler (Swiss), Wayne Hennessey (Wales), Neco Williams (Wales), Brennan Johnson (Wales)

17. Southampton: Armel Bella-Kotchap (Jerman), Mohammed Salisu (Ghana

18. Tottenham Hotspur: Cristian Romero (Argentina), Richarlison (Brasil), Ivan Perisic (Kroasia), Pierre-Emile Hojbjerg (Denmark), Harry Kane (Inggris), Eric Dier (Inggris), Hugo Lloris (Prancis), Pape Matar Sarr (Senegal), Son Heung-min (Korea Selatan), Rodrigo Bentancur (Uruguay), Ben Davies (Wales)

19. West Ham United: Lucas Paqueta (Brasil), Declan Rice (Inggris), Alphonse Areola (Prancis), Thilo Kehrer (Jerman), Nayef Aguerd (Maroko)

20. Wolverhampton Wanderers: Raul Jimenez (Meksiko), Ruben Neves, Matheus Nunes, Jose Sa (Portugal), Hwang Hee-chan (Korea Selatan)