Rekor baru bagi Olivier Giroud..
Timnas Prancis tampil meyakinkan di matchday perdana Grup D Piala Dunia 2022. Melawan Timnas Australia di Al Janoub Stadium, Rabu (23/11) dini hari WIB, tim besutan Didier Deschamps menang telak dengan skor 4-1.
Australia sempat unggul lebih dulu lewat aksi Craig Goodwin di menit ke-10. Menerima umpan mendatar dari Mathew Leckie, Goodwin tanpa ampun menghukum Hugo Lloris dengan sepakan kaki kirinya.
Namun juara bertahan Piala Dunia tak membiarkan Australia bersenang-senang lebih lanjut, karena setelah itu Prancis membalas dengan empat gol.
Masing-masing lewat Adrien Rabiot (27), Olivier Giroud (32 & 71) dan Kylian Mbappe (68).
Dari semua pencetak gol Timnas Prancis itu, adalah Oliver Giroud yang paling berbahagia. Striker yang gacor bersama AC Milan awalnya sudah rela hanya menjadi pelapis bagi Karim Benzema, namun sang penerima penghargaan Ballon d'Or 2022 mengalami cedera, alhasil Didier Deschamps mempercayakan tugas mencetak gol pada Giroud.
Kesempatan itu dibayar lunas oleh eks Chelsea dan Arsenal tersebut. Dua golnya ke gawang Australia sekaligus membuat namanya sejajar dengan Thierry Henry sebagai pencetak gol terbanyak Les Blues, dengan catatan 51 gol dari 115 penampilan.
Gol ke-50 Giroud bermula pada menit ke-32 ketika Rabiot berhasil mencuri bola dari pemain Australia lalu melepaskan umpan ke tengah kotak penalti di mana Giroud yang tak terkawal dengan mudah meneruskan bola ke gawang.
Lalu gol ke-51 Giroud adalah hasil umpan silang dari Kylian Mbappe yang berhasil dieksekusi dengan sebuah sundulan cantik.
Dua gol Olivier Giroud tersebut membantu Prancis meraih kemenangan dan membawa Prancis untuk sementara berada di puncak klasemen Grup D dengan tiga poin. Australia berada di dasar klasemen.
Australia sempat unggul lebih dulu lewat aksi Craig Goodwin di menit ke-10. Menerima umpan mendatar dari Mathew Leckie, Goodwin tanpa ampun menghukum Hugo Lloris dengan sepakan kaki kirinya.
BACA BERITA LAINNYA
STY Datangi Gillingham FC, Minta Elkan Baggott Main di Piala AFF 2022
STY Datangi Gillingham FC, Minta Elkan Baggott Main di Piala AFF 2022
Gol ke-50 Giroud bermula pada menit ke-32 ketika Rabiot berhasil mencuri bola dari pemain Australia lalu melepaskan umpan ke tengah kotak penalti di mana Giroud yang tak terkawal dengan mudah meneruskan bola ke gawang.
BACA BERITA LAINNYA
Ronaldo Sedang Fokus Piala Dunia, Man United Malah Umumkan Akhiri Kerja Sama
Ronaldo Sedang Fokus Piala Dunia, Man United Malah Umumkan Akhiri Kerja Sama
Dua gol Olivier Giroud tersebut membantu Prancis meraih kemenangan dan membawa Prancis untuk sementara berada di puncak klasemen Grup D dengan tiga poin. Australia berada di dasar klasemen.