Semoga makin banyak bibit muda yang muncul...
Dzaky Asraf, pemain muda yang disebut bakal jadi The Next Asnawi Mangkualam Bahar di Timnas Indonesia. Seperti diketahui pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong telah merilis 28 pemain yang akan mengikuti pemusatan latihan (TC) jelang Piala AFF 2022.
Seperti biasanya, STY kerap memanggil nama kejutan dalam daftar pemain. Kali ini selain nama dua pemain naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh, STY juga memberikan kesempatan perdana untuk pemain Timnas Indonesia U-20 yang memiliki nama lengkap Muhammad Dzaky Asraf.
Pemanggilan Dzaky memang salah satu yang mengejutkan. Pemain kelahiran 6 Februari 2003 tersebut tidak banyak dikenal dalam satu tahun terakhir ini. Namanya hanya terdengar ketika dia memperkuat tim muda PSM Makassar U-18 di ajang Elite Pro Academy (EPA) 2021.
Performa Dzaky yang saat itu dimainkan sebagai winger dan gelandang cukup impresif. Dzaky berhasil mencetak 13 gol dan 11 assist. Melihat potensi yang dimiliki sang pemain, pelatih PSM Bernardo Tavares mempromosikannya ke skuad utama PSM pada Mei lalu.
Sebulan setelahnya, Tavares bahkan tak ragu memberikannya debut profesional dengan bermain di ajang kontinental AFC Cup 2022. Namun Tavares tidak memainkannya sebagai winger atau gelandang melainkan mereposisinya sebagai wingback kanan.
Baru pada Juli 2022, Dzaky mendapat debutnya di Liga 1 dan dipanggil untuk kali pertama ke skuad Timnas Indonesia U-20 asuhan Shin Tae-yong pada November ini.
Sebuah perjalanan kariernya yang nyaris mirip dengan Asnawi. Sebelum jadi salah satu bek sayap kanan andalan Timnas Indonesia, Asnawi memulai kariernya sebagai seorang gelandang.
Seperti biasanya, STY kerap memanggil nama kejutan dalam daftar pemain. Kali ini selain nama dua pemain naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh, STY juga memberikan kesempatan perdana untuk pemain Timnas Indonesia U-20 yang memiliki nama lengkap Muhammad Dzaky Asraf.
BACA BERITA LAINNYA
Timnas Indonesia U-20 Kembali Kalah di Spanyol, Tidak Masalah!
Timnas Indonesia U-20 Kembali Kalah di Spanyol, Tidak Masalah!
Baru pada Juli 2022, Dzaky mendapat debutnya di Liga 1 dan dipanggil untuk kali pertama ke skuad Timnas Indonesia U-20 asuhan Shin Tae-yong pada November ini.
BACA BERITA LAINNYA
VAR Dikritik Karena Batalkan Gol Lautaro Martinez Berikut Ini
VAR Dikritik Karena Batalkan Gol Lautaro Martinez Berikut Ini
Sebuah perjalanan kariernya yang nyaris mirip dengan Asnawi. Sebelum jadi salah satu bek sayap kanan andalan Timnas Indonesia, Asnawi memulai kariernya sebagai seorang gelandang.