Baru penyisihan grup sudah rame..
Kini Kanada yang diperkuat pemain seperti Alphonso Davies berjuang untuk mendapatkan yang terbaik di Qatar. Namun mereka harus mengawali dengan laga yang sulit, melawan tim terbaik kedua di dunia, menurut peringkat FIFA, Timnas Belgia.
Jumpa Ekuador di Laga Kedua, Belanda Siap Amankan Tiket Babak 16 Besar
Davies melangkah untuk melakukan tendangan penalti tetapi kiper Real Madrid Thibaut Courtois mampu melakukan penyelamatan, menggagalkan upaya pemain Bayern Muenchen itu.
Terbukti! Berang-berang Ini Ternyata Prediksi Jepang Kalahkan Jerman
Tidak sampai disitu, lagi-lagi kesialan menimpa Kanada pada menit ke-38 ketika pemain Belgia, Axel Witsel melakukan kontak fisik dengan Richie Laryea di dalam kotak terlarang, namun wasit tidak melihat itu sebagai sebuah pelanggaran dan keputusan itu menyebabkan protes lebih lanjut dari Kanada.
Sampai akhirnya Michy Batshuayi memecah kebuntuan untuk Timnas Belgia di penghujung babak pertama, mengarahkan bola ke gawang saat memantul melewati bahunya dari umpan Toby Alderweireld.
Yes, that should have been a penalty for Canada against Belgium after a clear trip from Witsel pic.twitter.com/4vCUJvoo90
— Has the Referee or VAR made a poor decision? (@PoorEPLreferees) November 23, 2022
Pada kesempatan yang lain kepemimpinan wasit dan bantuan teknologi VAR juga menjadi sorotan, dari sejumlah laga banyak sekali momen ketika VAR membatalkan gol. Dari mulai laga pembuka Piala Dunia 2022 antara Qatar melawan Ekuador, lalu Argentina melawan Arab Saudi, juga Jepang melawan Jerman.