Konon, diumumkan secara resmi setelah Piala Dunia 2022.
Kontrak pemain berusia 37 tahun itu dengan Manchester United diakhiri setelah wawancara eksplosifnya dengan Piers Morgan. Chelsea, Newcastle United, dan Inter Miami dikaitkan dengan pemenang Ballon d'Or lima kali itu. Tapi, laporan mengejutkan dari Marca di Spanyol mengklaim CR7 bergabung dengan Al-Nassr secara gratis.
Itu artinya, Cristiano Ronaldo akan menjadi atlet dengan bayaran tertinggi di dunia. Megabintang Portugal akan mengalahkan gaji Lionel Messi dan Neymar, yang masing-masing dikabarkan menerima 75 juta euro (Rp1,2 triliun) dan 70 juta euro (Rp1,1 triliun) per musim.
Jika anda menggunakan tarif per jam, Cristiano Ronaldo akan menerima 96.000 euro (Rp 1,5 miliar), Jika dirinci lebih lanjut, dia akan menghasilkan 1.600 euro (Rp256 juta) per menit atau 26 euro (Rp422 ribu) per detik.
Intip Statistik Keren Argentina Saat Adu Penalti di Piala Dunia
Free agent Cristiano Ronaldo will sign a 2.5-year contract with Saudi Arabian side Al Nassr in a deal potentially worth $200M per season, reports @marca ? pic.twitter.com/GHJeOKdtqf
— B/R Football (@brfootball) December 5, 2022