Kompetisi di Inggris segera dimulai lagi.
Manchester United telah menetapkan tanggal kembali untuk Lisandro Martinez dan Raphael Varane. Tak ada waktu bagi keduanya untuk berlama-lama setelah final Piala Dunia 2022. Khusus Lisandro Martinez, tidak ada izin memperpanjang pesta. Setelah parade juara di Buenos Aires, dia harus terbang ke Old Trafford.

Lisandro Martinez dan Raphael Varane menjadi dua punggawa Setan Merah yang berjuang hingga menit terakhir di Piala Dunia 2022.

Kedua pemain belakang menjadi pelaku kemenangan bersejarah La Albiceleste atas Les Bleus di Lusail Iconic Stadium, Doha, Minggu (18/12/2022). Raphael Varaene harus mengakui keunggulan Lisandro Martinez lewat adu penalti 2-4 setelah bermain 3-3 selama 120 menit.

Setelah pertandingan, Lisandro Martinez pulang ke Argentina bersama rekan-rekannya. La Albiceleste menggelar parade kemenangan yang dihadiri 4-5 juta orang di jalanan Buenos Aires.

Tapi, setelah pesta berakhir, Man United meminta Lisandro Martinez langsung pulang. Pasalnya, Liga Premier segera bergulir. Boxing Day ada di depan mata dan banyak pertandingan yang segera digelar lagi.

Man United telah mengizinkan Lisandro Martinez untuk absen di dua pertandingan saja. Itu adalah babak 16 besar Piala Liga Inggris melawan Burnley, Kamis (22/12/2022) dini hari WIB. Lalu, pertandingan Liga Premier melawan Nottingham Forest pada Selasa (27/12/2022).



Lisandro Martinez dan Raphael Varane kemungkinan besar kembali ke tugas tim utama saat Man United menghadapi Wolverhampton Wanderers di Molineux Stadium pada malam Tahun Baru.

Jadi, absennya Lisandro Martinez dan Raphael Varane akan memberikan kesempatan bagi pemain seperti Harry Maguire untuk mengambil hati Erik ten Hag. Harry Maguire kehilangan tempat di starting line-up pada awal musim ini. Jadi, akan berharap untuk mendapatkannya kembali tempatnya setelah tampil mengesankan untuk Inggris di Piala Dunia 2022.

Harry Maguire diperkirakan akan bermain sebagai bek tengah untuk Setan Merah melawan Burnley maupun Nottingham Forest bersama Victor Lindelof.