Akankah cinta lama bersemi kembali?
Ismael Bennacer telah menjadi pemain sentral di lini tengah Rossoneri selama tiga musim terakhir. Sejak tiba dari Empoli dengan bayaran £14 juta / Rp 263 miliar pada 2019, ia telah membantu AC Milan mengangkat gelar Serie A.
Bennacer merupakan gelandang yang tak kenal lelah, memiliki kemampuan passing yang istimewa.
Namun menurut laporan Corriere dello Sport, Bennacer dikabarkan akan meninggalkan San Siro. Adapun kontraknya saat ini yang akan berakhir pada Juni 2024, tetapi minat dari sejumlah klub Eropa membuat AC Milan dan Bennacer sendiri goyah.
Arsenal termasuk di antara sejumlah klub yang tertarik untuk Bennacer karena klub tersebut membutuhkan bala bantuan di lini tengah. Tim besutan Mikel Arteta siap memenuhi klausul pelepasannya, yang hanya berlaku untuk klub asing, di kisaran £44 juta / Rp 828 miliar.
Bennacer, yang bergabung dengan The Gunners dari Arles pada musim panas 2015, tampil dalam 32 pertandingan kelompok usia untuk tim London utara itu. Dia membuat satu penampilan senior untuk mereka selama musim 2015-16, tampil sebagai pemain pengganti di pertandingan putaran keempat Piala Liga.
Dan melihat perkembangan performa Bennacer yang menjanjikan, The Gunners siap memfasilitasi kepulangannya ke London utara.
Milan, di sisi lain, ingin menawarkan pemain Timnas Aljazair itu kontrak yang lebih baik. Agen sang pemain, Enzo Raiola, telah mengadakan pembicaraan dengan direktur Milan Paolo Maldini dan Frederic Massara. Dan masih harus dilihat bagaimana manuver Arsenal untuk membujuk Bennacer pulang.
Secara keseluruhan, Bennacer telah mencetak empat gol dan membuat delapan assist dalam 126 pertandingan di semua kompetisi untuk tim yang dilatih Stefano Pioli.
Bennacer merupakan gelandang yang tak kenal lelah, memiliki kemampuan passing yang istimewa.
BACA BERITA LAINNYA
Semua Pemain Prancis Diunfollow, Benzema Hanya Follow 4 Pemain Ini
Semua Pemain Prancis Diunfollow, Benzema Hanya Follow 4 Pemain Ini
Dan melihat perkembangan performa Bennacer yang menjanjikan, The Gunners siap memfasilitasi kepulangannya ke London utara.
Secara keseluruhan, Bennacer telah mencetak empat gol dan membuat delapan assist dalam 126 pertandingan di semua kompetisi untuk tim yang dilatih Stefano Pioli.