Hanya trofi Liga Champions Asia yang belum dimiliki..
Sebuah foto Cristiano Ronaldo berpose dengan memamerkan jersey kebanggaan Al Nassr bernomor punggung tujuh viral. Itu menjadi sinyal bahwa megabintang Portugal telah resmi terbang ke Timur Tengah.
Cantik! Momen Satu-dua Marcus Rashford dan Bruno Fernandes yang Berujung Gol
Berbuntut Panjang, Timnas Thailand Laporkan Ulah Suporter Indonesia ke AFF
Performa klub yang bermarkas di Riyadh itu lantas meroket. Dengan cepat, mereka promosi ke divisi teratas. Hanya butuh 3 musim dan bahkan Al Nassr mampu menyabet gelar juara di musim 1974/1975.
Cristiano Ronaldo x Al Nassr ??
Joins forces with head coach Rudi Garcia, Vincent Aboubakar, Luiz Gustavo, David Ospina & Talisca.6 Al Nassr players were in Saudi Arabia’s World Cup squad.
نادي النصر السعودي @AlNassrFC_EN pic.twitter.com/3iAva2k8P4— Sacha Pisani (@Sachk0) December 30, 2022
Dan selama bertahun-tahun kemudian, Al Nassr konsisten memantapkan dirinya sebagai klub elite. Klub ini rutin menyumbang pemain-pemain untuk tim nasional Arab Saudi. Banyak legenda tim nasional juga merupakan jebolan Al Nassr. Sebut saja Majed Abdullah, Fahd Al-Herafy, dan Mohaisn Al-Jamaan.
Layaknya klub elite lainnya, Al Nassr sudah memenangkan belasan trofi bergengsi di lintas ajang. Sebut saja 9 gelar Liga Profesional Arab Saudi, 6 King's Cup, 1 Piala Winners Asia, 1 Piala Super Asia, dan sempat menjadi runner-up Piala Champions Asia 1995.
Khusus sejauh musim ini, Al Nassr juga mampu bersaing di papan atas klasemen sementara Liga Profesional Saudi. Tim itu diasuh mantan pelatih AS Roma, Rudi Garcia. Pria asal Prancis itu dibantu sejumlah asisten pelatih, yang mayoritas berasal dari Portugal.
Dari materi, Al Nassr diperkuat penyerang Kamerun di Piala Dunia 2022, Vincent Aboubakar. Lalu, mantan gelandang Bayern Muenchen, Luiz Gustavo. Ada juga mantan kiper Arsenal, David Ospina, serta bekas bek tengah Villarreal, Alvaro Gonzalez.
Intinya, Cristiano Ronaldo tidak akan kesepian karena banyak pemain top Eropa yang akan menjadi rekan kerjanya di Negeri Padang Pasir.
?️ Al Nassr coach, Rudi Garcia, asked about Ronaldo before the official announcement: "I wanted to bring Messi from Doha."
— Didi (@LeoPrime10i) December 30, 2022
Ronaldo's new coach is a Messi fan ???
pic.twitter.com/H6NsAqpCAn