Untung bukan serangan jantung. Cek videonya..
Pertandingan kasta tertinggi sepakbola di Australia, A-League, yang mempertemukan Adelaide United dengan Melbourne City, akhir pekan lalu, harus terhenti setelah Juande Prados Lopez mengalami cedera kaki yang parah. Sialnya, butuh waktu hingga 35 menit untuk perawatan medis memadai.

Seperti di belahan bumi lain, sepakbola di Negeri Kanguru juga selalu berlangsung menarik, ketat, dan terkadang keras. Beberapa insiden kekerasan di dalam maupun luar lapangan mewarnai A-League musim ini. Salah satunya baru saja tercipta di pertandingan Adelaide United vs Melbourne City.

Pada pertengahan babak kedua, Juande Prados Lopez baru saja masuk lapangan dari bangku cadangan. Hanya beberapa menit kemudian, tepatnya menit 69, "sambutan selamat datang" dari tim lawan sungguh kejam. Dia mendapat tekel brutal dari Florin Berenguer.

Pemain Adelaide United itu mengalami patah kaki bagian bawah yang tampak mengerikan saat rekan setimnya dan pemain lawan bergegas membantunya.

Tenaga medis menstabilkan Juande Prados Lopez saat rekan setimnya dari Spanyol, Javi Lopez, menangis di sisinya. Kemudian, dia harus menunggu 13 menit hingga ambulans tiba karena segera terungkap bahwa tidak ada petugas yang siaga untuk keadaan darurat seperti itu.

Pertandingan harus dihentikan selama 35 menit. Kemudian, Juande Prados Lopez akhirnya ditutup dengan handuk untuk menyembunyikan cederanya dari penonton dan siaran langsung televisi.

Beberapa jam kemudian, CEO A-League, Greg O'Rourke, membenarkan kurangnya ambulans dan menjelaskan mengapa tidak ada yang siaga di pertandingan tersebut.

"Pada November 2018, layanan ambulans statis ditarik oleh Ambulance Victoria dan sebagai gantinya Dokter Darurat dipasang di stadion. Dokter Darurat adalah dokter yang memiliki spesialisasi dalam pengobatan darurat sebagai praktisi medis spesialis yang mampu memberikan tingkat perawatan yang lebih tinggi daripada paramedis," kata Greg O'Rourke, dilansir Sportbible.

"Perubahan itu telah disetujui oleh PFA pada 2018 dan telah menjadi kebijakan di Victoria sejak saat itu. Di setiap negara bagian lainnya, tetap menjadi kebijakan untuk memiliki ambulans statis," tambah Greg O'Rourke.



Beruntung, kondisi Juande Prados Lopez stabil dan hanya perlu istirahat 2-3 bulan. "Cedera tidak pernah menyenangkan. Tapi, kami harus memastikan bahwa Juande dirawat dengan baik," ujar Asisten pelatih Adelaide United, Mark Milligan, kepada FOX Sports.

"Tidak khawatir (tentang keterlambatan) karena mereka melakukan (mengobati cedera) dengan benar. Jadi, itu yang utama. Dibutuhkan selama dibutuhkan. Kami akan berurusan dengan pemain lain setelah Juande dirawat dengan cara terbaik. Melbourne City dan staf medis mereka telah merawat kami dengan cara terbaik," ungkap Mark Milligan.

Untung, ini hanya cedera patah kaki biasa. Sulit membayangkan jika serangan jantung yang terjadi seperti kasus Christian Eriksen.