Mereka sudah seperti kakak dan adik. Unik!
John Terry dan Dennis Wise berkenalan saat sama-sama membela Chelsea. Ketika itu, pada usia 19 tahun, John Terry baru masuk skuad utama di The Blues. Di sana, Dennis Wise bertindak sebagai kapten.
"Saya ingat saya berada di tim utama dan mendapat bonus. Saya pergi, dan dengan bodohnya untuk membeli mobil baru. "Saya berusia 19 tahun saat itu," ujar John Terry.
Nova Arianto Soal Asnawi Tetap Abroad: Nah, Gini Dong Terus Berjuang!
"Ada Dennis Wise di sana (saat John Terry tiba di markas Chelsea dengan mobil baru). Dia mencekik saya. Dia meminta saya masuk (ke mobil lagi). Dia juga ikut masuk: 'Kamu pikir siapa kamu'. Lalu, kami pergi untuk mengembalikan mobil itu," lanjut John Terry.
Bagi anak muda seperti John Terry, memiliki mobil bagus adalah keren. Tapi, dia tidak sadar bahwa itu hanyalah cara membuang uang. Sebaliknya, bagi orang tua seperti Dennis Wise, membeli tanah dan rumah adalah cara yang paling tepat untuk berinvestasi.
@ChelseaFC
— John Terry (@JohnTerry26) January 31, 2023
Game day ⚽️ pic.twitter.com/qvL8YJChuD
Dan, di kemudian hari, terbukti apa yang disarankan Dennis Wise kepada John Tery benar. "Saya sangat berterima kasih atas semua hal kecil itu. Dia membimbing para pemain muda. Dia tidak hanya memperhatikan tim utama, melainkan juga para pemain muda seperti kami," beber John Terry.
Hingga hari ini, John Terry dan Dennis Wise masih bersahabat. Bahkan, ada banyak hal yang John Terry selalu meminta saran kepada Dennis Wise. Itu termasuk pilihan karier melatih.
? Dennis Wise with a memorable goal for Chelsea ⚽️#UCL | @ChelseaFC https://t.co/idu1m3LJ1B pic.twitter.com/ACOfq1AeR2
— UEFA Champions League (@ChampionsLeague) January 13, 2021