Ada beberapa kandidatnya. Inilah daftarnya..
Akhir pekan ini, Manchester City akan menghadapi Tottenham Hotspur. Pertanyaan yang ditunggu pendukung The Citizens adalah siapa yang akan mengisi tempat Joao Cancelo? Aymeric Laporte, Nathan Ake, atau pemain lain?

Di Man City, Joao Cancelo menjadi pemain yang selalu bisa diandalkan. Dia melakukan peran ganda antara fullback dan winger. Dia masuk dalam PFA Premier League Team of the Year untuk pertama kalinya pada 2020/2021 saat CMan ity memenangkan gelar dengan keunggulan 14 poin.

Pemain berusia 28 tahun itu kembali masuk PFA Team of the Year musim lalu. Dia mencatatkan satu gol dan tujuh assist dalam 36 pertandingan liga saat Man City mengalahkan Liverpool dengan selisih satu poin. Joao Cancelo juga menikmati awal yang baik untuk musim ini.

Namun, Joao Cancelo tidak bisa meneruskan performa impresif itu saat kembali dari Piala Dunia 2022. Dia kehilangan tempat sebagai pemain utama. Dan, inilah yang menyebabkan rumor perselisihan Joao Cancelo dengan Pep Guardiola.

Joao Cancelo kemungkinan tidak akan kembali ke Etihad pada akhir musim saat masa peminjaman dengan Bayern Muenchen berakhir. Dia menginginkan jaminan tampil reguler yang tidak mungkin dikabulkan Pep Guardiola. Selain itu, ada opsi transfer permanen di akhir musim 2022/2023.

Kondisi itu membuat Man City membutuhkan bek kiri baru. Untuk waktu dekat, hal itu bisa diatasi dengan skema yang diterapkan. Jika bermain menggunakan tiga bek, posisi Joao Cancelo akan bisa ditempat pemain lain yang lebih defensif. Contohnya, Aymeric Laporte dan Nathan Ake.

Tapi, untuk jangka panjang, Pep Guardiola harus mencari pemain baru. Sebab, salah satu kelebihan Man City era Pep Guardiola adalah kedalaman skuad dan kemampuan bermain dalam berbagai formasi, taktik, maupun strategi.



Menurut laporan The Times, diantara nama-nama potensial untuk Man City adalah Ben Chilwell, bek sayap Chelsea. Setelah merekrut sebanyak delapan bintang pada Januari 2023, Chelsea tampaknya akan melepas banyak pemain pada musim panas mendatang. Ini untuk memberi ruang di skuad dan membawa uang kembali.

Salah satu pemain yang bisa masuk daftar jual adalah Ben Chilwell. Apalagi, rumor menyebut Pep Guardiola sudah sejak lama memantau pemain Inggris itu. Bahkan, kabarnya Pep Guardiola sempat menginginkan Ben Chilwell pada 2020 saat meninggalkan Leicester City menuju London Barat.

Potensi pemain berusia 26 tahun itu pindah dari Stamford Bridge besar. Saat in, dia sedang berjuang melawan cedera hamstring. Tapi, jika sudah sembuh, dia harus bersaing dengan Marc Cucurella. Jadi, pindah ke Man City bisa menjadi hal yang menarik lantaran Joao Cancelo hampir pasti tidak akan kembali ke Etihad Stadium.

Jadi, ini sangat menarik disimak. Apakah Ben Chilwell benar-benar bergabung ke Man City pada musim panas, atau ada pemain lain yang menelikung?