Apakah klub kesayangan anda dapat durian runtuh?
Saat ini, Liga Premier 2022/2023 telah melewati 20, 21, 22 pertandingan. Untuk sementara, Arsenal kokoh di puncak dengan keunggulan 5 poin atas Man City di baris kedua. Lalu, Manchester United, Newcastle United, dan Tottenham Hotspur menyusul.
Man City OTW Degradasi, Eks Penasehat Keuangan Klub Stefan Borson Buka Kartu
Uniknya, sejauh ini hanya ada tujuh tim yang telah berhasil mencuri poin dari Man City musim ini. Itu termasuk The Magpies dan The Red Devils. Man United mengalahkan Man City 2-1, bulan lalu. Jadi, berdasarkan pertandingan yang batal demi hukum, tim asuhan Erik ten Hag akan berkurang dari 42 poin menjadi 39 poin.
Tak Mau Man City Karam Sendirian, Dedengkot Oasis Minta Semua Klub Diselidiki
Manchester City have been charged by the Premier League for breaking numerous Financial Fair Play rules.
— Ghostly Spyder???? (@ghostlyspyder_l) February 6, 2023
A points deduction as punishment is not off the table.#Court of Arbitration for Sports #Haaland Financial Fair Play #Foden Man United #Juventus #Abu Dhabi #Super League pic.twitter.com/FCMxMZ45dd
Kemudian, Tottenham Hotspur akan naik ke tempat keempat. Spurs adalah tim lain yang mengambil poin dari Man City. Harry Kane menjadi satu-satunya pencetak gol dalam pertandingan melawan The Citizens di Tottenham Hotspur Stadium, akhir pekan lalu.
Ada juga Brentford yang tetap berada di urutan ketujuh dan berada di jalur yang tepat untuk tempat di Liga Konferensi Eropa. Sedangkan Everton berada di urutan 17 dari 19 tim yang tersisa. Mereka hanya ada di depan Bournemouth dan Southampton.
This is how the 2022/23 Premier League table will look if Man City are expelled from the EPL for alleged financial breaches. pic.twitter.com/xrnlCESuCy
— Alex Ken (@AlekyGGMU) February 7, 2023