Di Piala Dunia U-20 nanti, nih pemain sangat berbahaya, Indonesia patut waspada!
Piala Asia U-20 2023 yang digelar di Uzbekistan resmi berakhir dan timnas Uzbekistan U-20 resmi keluar menjadi jawara.

Beberapa penghargaan pun diberikan kepada beberapa pemain yang dinilai impresif sepanjang turnamen, salah satunya adalah raihan gelar Top Skor turnamen.

Adapun Top Skor turnamen diraih oleh Naoki Kumata, penyerang andalan timnas Jepang U-20 itu sukses mencetak 5 gol dari 5 penampilan.



Gelar top skor Piala Asia U-20 ini jelas menjadi reminder untuk peserta Piala Dunia U-20, terkhusus Indonesia sebagai tuan rumah, bahwa pemain Jepang tersebut tidak bisa dianggap remeh.

Namun siapa sih sebenarnya Naoki Kumata ini?

Lahir di kota Fukushima pada 2 Agustus 2004, Kumata mengawali karier sepakbolanya dengan bergabung bersama akademi FC Tokyo pada 2019.

Pemain yang sempat bermain sebagai bek sayap tersebut menimba ilmu selama kurang lebih 3 tahun di FC Tokyo dan di tahun 2021 Kumata menjadi bagian dari tim U-15 FC Tokyo.

Penampilan impresifnya bersama tim muda " Efushī Tōkyō" tersebut kemudian menarik perhatian manajer FC Tokyo saat itu, Albert Puig.

Kumata kemudian mendapat panggilan dari tim utama FC Tokyo.

Kumata membuat debut pertamanya bersama FC Tokyo saat mereka menghadapi Avispa Fukuoka pada 18 Mei 2022 di ajang J.League Cup.



Meski begitu, Kumata sendiri masih belum membuat debut di J1 League.

Untuk karier timnas Jepang, pemain berusia 18 tahun tersebut telah bermain untuk 2 level timnas Jepang, yakni Jepang U-15 dan Jepang U-19.

Bersama timnas Jepang U-19, Kumata telah mengemas 10 penampilan dan sukses mencetak 8 gol termasuk 5 diantaranya di Piala Asia U-20 2023.