Semoga tidak terjadi dengan Indonesia.
Merespons gonjang-ganjing masa depan Piala Dunia U-20 2023, Presiden Jokowi telah mengeluarkan pernyataan resmi yang menjamin keikutsertaan timnas Israel U-20. Itu adalah langkah yang dilakukan agar FIFA tidak mencoret Indonesia.
Peringkat FIFA di Bawah Malaysia, Indonesia OTW Fase Awal Kualifikasi Piala Dunia 2026
Nigeria adalah negara Afrika yang spesial untuk FIFA. Buktinya, mereka diberi kepercayaan dua kali menyelenggarakan Piala Dunia U-20. Sialnya, keduanya batal diselenggarakan, meski Pemerintah Nigeria sudah menyiapkan dana besar untuk membangun stadion dan fasilitas penunjang.
Empat tahun kemudian, FIFA kembali menunjuk Nigeria. Seperti Piala Dunia U-20 1991, Pemerintah Nigeria serius menyiapkan diri. Tapi, saat turnamen akan berlangsung, wabah meningitis menyerang. Akibatnya, FIFA memindahkan hajatan ke Qatar.
Kehebohan Boikot Israel di Indonesia Ternyata Tidak Direspons Serius di Israel
2. Yugoslavia (Piala Dunia U-20 1993)
Pada sebua era, Yugoslavia adalah negara yang damai dan sejahtera. Sepakbola mereka juga berada di level dunia. Untuk menghormati kehebatan sepakbola Yugoslavia, FIFA memberikan kehormatan menjadi penyelenggara Piala Dunia U-20 1993.
FIFA memutuskan mencabut hak Yugoslavia dan memindahkannya ke Australia. FIFA juga menghukum Yugoslavia dari semua aktivitas sepakbola internasional. Hukuman itu baru dicabut setelah perang berakhir.
England reach the semi-finals of the U20 World Cup for first time since 1993. ?? pic.twitter.com/4MKaUKQwRO
— Transfer News (@TrustyTransfers) June 5, 2017
3. Irak (Piala Dunia 2003)
Dengan penuh risiko, FIFA memutuskan menunjuk Irak sebagai penyelenggara Piala Dunia U-20 2003. FIFA merasa Irak memiliki semua syarat dan kemampuan menyelenggarakan hajatan besar sepakbola di level junior. Apalagi, tim junior Irak punya prestasi yang bagus di level Asia.
Tapi, perjudian FIFA akhirnya terbayar sebagai kesalahan. FIFA terpaksa membatalkan turnamen karena Amerika Serikat (AS) melakukan invasi ke Irak. Jadi, FIFA terpaksa memindahkan Piala Dunia U-20 2003 ke Uni Emirat Arab (UEA).
Emad Moteab ??
— AfricaFootballClassics (@AfricaClassic) August 22, 2019
2003 FIFA U20 World Cup pic.twitter.com/UCSZQMDm8L